Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

DESIGN THINKING PESTA PERNIKAHAN DALAM INSPIRASI HADIS

ABIDAH A’LA KHAIRAT, - (2024) DESIGN THINKING PESTA PERNIKAHAN DALAM INSPIRASI HADIS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAPKECUALI HASIL PENELTIIAN (BAB IV).pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABIDAH A’LA KHAIRAT(2024) :DESIGN THINKING PESTA PERNIKAHAN DALAM INSPIRASI HADIS Skripsi ini berjudul “Design Thinking Pesta Pernikahan Dalam Inspirasi Hadis”. Pernikahan merupakan suatu hal yang sangat sakral yang dibangun dari suatu ikatan yang suci antara dua insan yang saling menyukai atau memiliki perasaan yang berlebihan. Pernikahan yang diadakan tentunya dibarengi dengan pelaksaan Walimatul „Ursy atau resepsi pernikahan. Pada zaman sekarang, pesta pernikahan telah menjadi suatu tren sehingga sudah banyak dilakukan dalam berbagai bentuk. Alangkah baiknya jika pesta pernikahan tersebut dilakukan sesuai dengan tunjuk ajar Rasulullah Saw. Bagaimana design thinking pesta pernikahan yang baik sesuai dengan petunjuk Rasulullah Saw.? Penulis dalam penelitian ini merumuskan masalah yaitu status dan pemahaman hadis tentang tentang pesta pernikahan serta design thinking pesta pernikahan dengan inspirasi hadis. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (Library Research) dengan metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Penulis menggunakan teknik analisis data naratif untuk memaparkan bagaimana konsep pola pikir atau design thinking pesta pernikahan dengan inspirasi dari hadis Nabi Muhammad Saw. Penulis berkesimpulan bahwa: Pertama, Hadis riwayat Imam Ahmad bin Hanbal nomor 12684 tentang pesta pernikahan dinilai shahih. Hadis ini diriwayatkan oleh beberapa imam besar ulama hadis, seperti Ahmad, Al-Bukhari, Muslim, AnNasa‟I, dan lainnya. Hadis tersebut menerangkan bahwa melaksanakan walimah tidak harus dengan kemewahan, cukup melaksanakan walimah secara sederhana hanya dengan menyembelih seekor kambing. Kedua, Pelaksanaan walimah tidak mesti diadakan secara besar-besaran hingga memakan biaya yang sangat banyak. Cukup melaksanakan pesta pernikahan yang sederhana dan tidak melanggar syariat. Melaksanakan walimah dengan sederhana dapat menghindarkan diri dari kemaksiatan yang timbul dari beberapa kegiatan yang terdapat dalam walimah. Kata Kunci : Design Thinking, Pesta Pernikahan, Hadis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorM RIDWAN HASBI, -2017067001Ridwanhasbi@gmail.com
Thesis advisor"SUKIYAT, -2010107001sukiyat@gmail.com
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.125 Hadits
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Hadis
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 01 Jul 2024 04:23
Last Modified: 01 Jul 2024 04:23
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/80329

Actions (login required)

View Item View Item