Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH METODE STRIP STORY TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS CERITA FANTASI SISWA KELAS VII SMPN 40 PEKANBARU

NANDA WULAN SARI, - (2024) PENGARUH METODE STRIP STORY TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS CERITA FANTASI SISWA KELAS VII SMPN 40 PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf

Download (10MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (985kB)

Abstract

NANDA WULAN SARI (2024):PENGARUH METODE STRIP STORY TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS CERITA FANTASI SISWA KELAS VII SMPN 40 PEKANBARU Cerita fantasi adalah sebuah cerita yang berbentuk khayalan, angan-angan, dan imajinasi pengarang. Mengingat pentingnya menulis khususnya cerita fantasi, menjadikan salah satu target kemampuan yang harus dimiliki oleh siswa tercantum dalam kurikulum merdeka. Maka penggunaan metode dalam proses belajar mengajar sangat dianjurkan untuk mempertinggi kualitas pengajaran. Strip story bisa dibilang metode yang mudah, tidak hanya mudah dan sederhana untuk digunakan tetapi juga salah-satu untuk membuat kegiatan pembelajaran semakin mudah dan menyenangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah metode strip story berpengaruh terhadap kemampuan menulis cerita fantasi pada siswa kelas VII SMPN 40 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitiannya adalah jenis penelitian eksperimen. Desain yang digunakan yaitu dengan rancangan desain One Group Pretest-Protest Designs. One group pretest- posttest desaign adalah desain pre eksperimental yang terdapat pre test (tes sebelum diberi treatment) dan post test (tes sesudah diberi treatment) dalam satu kelompok (Experiment) dengan desain nonequivalent group posttest control design. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa observasi, tes, dokumentasi dan penugasan menulis cerita fantasi. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan uji t-tes (Independent sample t-test). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh metode strip story terhadap kemampuan menulis cerita fantasi pada siswa kelas VII di SMPN 40 Kota Pekanbaru. Hal ini dibuktikan dengan pertama, nilai rata-rata hasil belajar siswa setelah menggunakan metode strip story (posttest) sebesar 69,62 (Cukup Baik). Sedangkan nilai rata-rata hasil belajar siswa sebelum menggunakan metode strip story (pretest) sebesar 52,47. Kedua, hasil uji t diperoleh nilai sig = 0,000, yang berarti lebih kecil dari a 0,05 atau Sig.(2 tailed) sebesar 0,000 < 0,05 dengan demikian, H0 ditolak dan Ha diterima. Kata Kunci : Strip Story, Menulis Cerita Fantasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDVERA SARDILA, -2015027401Verasardila@gmail.com
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 28 Jun 2024 02:09
Last Modified: 28 Jun 2024 02:09
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/80049

Actions (login required)

View Item View Item