Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PEMAHAMAN HADIS TENTANG BACAAN DOA MENJENGUK ORANG SAKIT DAN PENGARUHNYA TERHADAP PSIKOLOGI KESEHATAN (STUDI HADIS TEMATIK)

ULFA SARI RAHMA, - (2024) IMPLEMENTASI PEMAHAMAN HADIS TENTANG BACAAN DOA MENJENGUK ORANG SAKIT DAN PENGARUHNYA TERHADAP PSIKOLOGI KESEHATAN (STUDI HADIS TEMATIK). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (10MB) | Preview
[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (875kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul “Implementasi Pemahaman Hadis Tentang Bacaan Doa Menjenguk Orang Sakit Dan Pengaruhnya Terhadap Psikologi Kesehatan (Studi Hadis Tematik)”. Dalam islam mendoakan orang sakit ketika menjenguknya adalah amalan yang dianjurkan. Dengan doa kita memohon kesembuhan, kesabaran dan kekutaan bagi orang yang sakit. Doa merupakan sebuah kebutuhan rohani untuk jiwa manusia, menggambarkan ketidakberdayaan seseorang tanpa adanya pertolongan dari sesama makhluk, terlebih dari tuhannya. Doa juga memiliki pengaruh kepada kesehatan fisik. Dalam konteks psikologi doa juga dapat berfungsi sebagai bentuk terapi, doa juga dapat mengatasi stress, kepedihan, dan rasa putus asa, serta meningkatkan kesehatan mental dan fisik. Tetapi masih banyak orang lain yang belum sadar akan hal tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana status dan pemahaman tentang bacaan doa menjenguk orang sakit dan bagaimana pengaruh bacaan doa menjenguk orang sakit terhadap psikologi kesehatan. Dalam penelitian ini digunakan jenis penelitian kepustakaan dan metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian ini, disimpulkan bahwa hadis-hadis yang terkait dengan bacaan doa menjenguk orang sakit semuanya adalah hadis-hadis shahih serta dapat dijadikan sebagai hujjah. Hadis bacaan doa menjenguk orang sakit menekankan pentingnya memberikan dukungan kepada orang yang sedang sakit. Kata kunci: Implementasi, Hadis, Doa, Menjenguk orang sakit, Psikologi Kesehatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorZailani2027047201zailani@uin-suska.ac.id
Thesis advisorSaifullah2002046602saiful0204@gmail.com
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.12516 Studi Hadits
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Hadis
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 25 Jun 2024 07:11
Last Modified: 25 Jun 2024 07:11
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79829

Actions (login required)

View Item View Item