Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGELOLAAN RIAYAH MASJID DI MASJID BESAR AL-MIZAN DESA LIPAT KAIN SELATAN

M. IMAM TAUFIQURRAHMAN, - (2024) PENGELOLAAN RIAYAH MASJID DI MASJID BESAR AL-MIZAN DESA LIPAT KAIN SELATAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
skripsi taufiq.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V TAUFIK.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (532kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persoalan Pengelolaan Riayah Masjid Di Masjid Besar Al-Mizan Desa Lipat Kain Selatan. Permasalahan pada penelitian ini adalah bagaimana pengelolaan riayah yang dilakukan pengurus masjid di Masjid Besar Al-Mizan. Informan berjumlah sebanyak lima orang. Data yang dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi serta penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : perencanaan pengelolaan riayah masjid yang ada di Masjid Besar Al-Mizan mengadakan rapat terlebih dahulu yaitu mengatur jadwal rutin terkait pemeliharaan fasilitas dan bangunan masjid, melakukan pengecekan secara berkala, memperbaiki bangunan yang sudah rusak, mengganti fasilitas yang sudah tidak layak pakai dan penambahan kaligrafi dalam masjid. Pengorganisasian pengelolaan riayah masjid yang ada di Masjid Besar Al- Mizan yaitu pembagian tugas kepada setiap seksi yang sesuai dengan struktur organisasi masjid dan memberikan wewenang sepenuhnya agar petugas bertanggung jawab terhadap tugas yang telah di amanahkan. Penggerakan pengelolaan riayah masjid yang ada di Masjid Besar Al-Mizan itu rutin dilakukan sesuai dengan perencanaan, melakukan perbaikan apabila diperlukan, memperhatikan kebersihan dan meningkatkan keamanan masjid. Pengawasan pengelolaan riayah masjid yang ada di Masjid Besar Al-Mizan yaitu melakukan pengecekan secara berkala dari fasilitas dan bangunan yang ada dan apabila ada tindakan perbaikan maka pengurus akan memantau perkembangannya, serta mengawasi untuk memastikan bahwa fasilitas dan bangunan terawat dengan baik dan layak digunakan. Kata Kunci: Pengelolaan, Riayah, Masjid Besar Al-Mizan Desa Lipat Kain Selatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPERDAMAIAN, -2029116201-
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 21 Jun 2024 02:50
Last Modified: 21 Jun 2024 02:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79672

Actions (login required)

View Item View Item