Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG ZAKAT HASIL PERKEBUNAN KOPI DI DESA PARINGGONAN KECAMATAN ULU BARUMUN KABUPATEN PADANG LAWAS PROVINSI SUMATERA UTARA

SUHENDRI HASIBUAN, - (2024) PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG ZAKAT HASIL PERKEBUNAN KOPI DI DESA PARINGGONAN KECAMATAN ULU BARUMUN KABUPATEN PADANG LAWAS PROVINSI SUMATERA UTARA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI HENDRI 2024 EDISI REVISI.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB V HENDRI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (438kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat tentang zakat hasil perkebunan kopi di Desa Paringgonan, Kecamatan Ulu Barumun, Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan persentase. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Desa Paringgonan, yang berprofesi sebagai petani kopi, sebanyak 135 orang. Sampel yang diambil adalah sebanyak 20 orang, atau 25% dari populasi, menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket dan dokumentasi. Objek dalam penelitian ini adalah persepsi masyarakat tentang zakat hasil perkebunan kopi di Desa Paringgonan. Variabel yang digunakan adalah satu variabel, yaitu persepsi masyarakat tentang zakat hasil perkebunan kopi. Persepsi dalam penelitian ini diukur melalui tiga subvariabel, yaitu indikator kognisi dengan indikator pengetahuan dan pemahaman dengan persentase 55.00 % dikategorikan sebagai “Cukup Baik”, subvariabel afeksi dengan indikator respon dan sikap dengan persentase 78.75% dikategorikan sebagai “Baik”, serta subvariabel konasi dengan indikator kemauan dan keinginan dengan persentase 71.96% dikategorikan “Baik”. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa persepsi masyarakat tentang zakat hasil perkebunan kopi di Desa Paringgonan adalah "Baik", dengan persentase 68.57%. Kata Kunci : Persepsi, Masyarakat, Zakat Perkebunan Kopi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMasduki, -2012067101-
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 21 Jun 2024 02:43
Last Modified: 21 Jun 2024 02:43
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79671

Actions (login required)

View Item View Item