CITRA DWINANDA ANJANIE, - (2024) KONSEP PERCERAIAN DAN RUJUK DALAM AGAMA ISLAM DAN KATOLIK. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (9MB) | Preview |
|
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Citra Dwinanda Anjanie (2024) Konsep Perceraian dan Rujuk dalam Agama Islam dan Katolik Penelitian ini dilatarbelakangi oleh realita kehidupan masyarakat, dimana terdapat adanya perceraian dan rujuk dari setiap komunitas agama termasuk Islam dan Katolik. Perceraian sering kita temui dalam masyarakat. Akan tetapi tidak jarang juga orang yang bercerai ingin kembali membina rumah tangganya, maka orang tersebut dapat melakukan rujuk. Perceraian dan rujuk tidak hanya terdapat didalam agama Islam akan tetapi juga sering ditemui dalam agama Katolik. Oleh karena itu, penelitian akan diperlukan untuk mengkaji kedua konsep tentang perceraian dan rujuk dalam agama Islam dan Katolik. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian studi pustaka(library research) dimana penelitian ini mengevaluasi tentang perpustakaan, seperti buku, jurnal, bahan tertulis, serta sumber sumber yang relevan dengan penelitian, baik di perpustakaan maupun di tempat lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membahas mengenai konsep perceraian dan rujuk dalam agama Islam dan Katolik. Hasil dari penelitian ini nantinya akan ditemukan perbedaan serta persamaan dari kedua konsep dalam dua agama tersebut. Hasil penelitian ini menjelaskan mengenai perceraian yang merupakan akhir dari hubungan pekawinan setelah berbagai cara sudah dilakukan tetapi tetap tidak membuahkan hasil, kemudian rujuk merupakan upaya yang dilakukan untuk kembali membina rumah tangga. Selanjutnya, berdasarkan perbedaan serta persamaan antara konsep perceraian dan rujuk dalam agama Islam dan Katolik. Maka keduanya banyak ditemukan perbedaan daripada persamaan. Persamaan itu hanya terdapat pada makna cerai islam yakni talak yaitu berpisah dan rujuk islam berarti kembali, begitu juga dengan Katolik. Perbedaan yang ditemukan lebih dominan pada syarat syarat,rukun, tata cara serta dampak dalam kedua konsep tersebut. Kata Kunci : Konsep, Perceraian, Rujuk, Islam, Katolik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.5 Etika Islam, Praktik Keagamaan > 297.577 Perkawinan Menurut Islam, Pernikahan Menurut Islam, Munakahat 000 Karya Umum |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Studi Agama-Agama | ||||||||||||
Depositing User: | fushu - | ||||||||||||
Date Deposited: | 12 Jun 2024 03:33 | ||||||||||||
Last Modified: | 12 Jun 2024 03:36 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79318 |
Actions (login required)
View Item |