Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH KINERJA PEMERINTAH DESA TERHADAP PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA RAWANG KAO BARAT KECAMATAN LUBUK DALAM RIAU

NURFAIZAH, - (2024) PENGARUH KINERJA PEMERINTAH DESA TERHADAP PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA RAWANG KAO BARAT KECAMATAN LUBUK DALAM RIAU. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB V.pdf

Download (9MB) | Preview
[img] Text (BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (919kB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Prodi : Judul : Nurfaizah Pengembangan Masyarakat Islam Pengaruh Kinerja Pemerintah Desa Terhadap Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat di Desa Rawang Kao Barat kecamatan Lubuk Dalam Riau Kinerja pemerintah Desa adalah hasil kerja yang dilakukan oleh kepala Desa ataupun perangkat Desa dalam menyelenggarakan urusan pemerintahan demi kepentingan masyarakat. Kinerja pemerintah Desa bagian dalam memberdayakan ekonomi masyarakat. Pemberdayaan ekonomi masyarakat merupakan suatu hal yang penting untuk meningkatkan perekonomian Desa dan juga masyarakat, agar masyarakat yang masih dikatakan miskin dapat terbedayakan. Keberhasilan hasil kerja pemerintah dapat dilihat dari kesejahteraan ekonomi masyarakat. Oleh karena untuk mensejahterakan masyarakat dilakukanlah pemberdayaan ekonomi yang dilakukan oleh pemerintah melalui kinerjanya dengan melakukan berbagai kegiatan maupun program berbasis pemberdayaan ekonomi sehingga dapat mensejahterakan masyarakat dan meningkatkan pendapatan masyarakat dan menjadikan masyarakat berdaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat seberapa besar pengaruh kinerja pemerintah Desa terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat di Desa Rawang Kao Barat kecamatan Lubuk Dalam Riau. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin dan skala pengukuran menggunakan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknis analsis korelasi pearson product moment dan teknik analisis regresi liniear sederhana menggunakan SPSS 16.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa korelasi antara kinerja pemerintah Desa terhadap pemberdayaan ekonomi sebesar 0, 813. Berdasaran tingkat keandalan cronbach alpha masuk dalam kategori “sangat andal”. Hal tersebut menunjukkan terjadi hubungan antara kinerja pemerintah Desa sangat andal dengan pemberdayaan ekonomi. Selain itu signifikansi antara variabel (X) dengan variabel (Y) adalah sebesar 0,000. Berdasarkan kaidah keputusan dari hipotesis, maka nilai probalitas 0,05 lebih besar atau sama dengan nilai probabilitas sig, atau (0,05 ≥ 0,000), maka Ho ditolak dan Ha diterima, artinya terdapat pengaruh yang signifika. Nilai koefisien determinan sebesar 31, 6% artinya pengaruh kinerja pemerintah Desa terhadap pemberdayaan ekonomi 31, 6% sedangkan 68,4% dipengaruhi oleh faktor lain di luar kinerja pemeintah Desa. Kata Kunci: Kinerja Pemerintah Desa. Pemberdayaan Ekonomi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMasduki, -2012067101Masduki@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 21 May 2024 04:38
Last Modified: 21 May 2024 04:42
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78804

Actions (login required)

View Item View Item