Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

FENOMENA IMITASI K-POPERS MENURUT PERSPEKTIF HADIS

ARPAN MUDA HARAHAP, - (2024) FENOMENA IMITASI K-POPERS MENURUT PERSPEKTIF HADIS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FULL.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul “Fenomena Imitasi K-Popers Menurut Perspektif Hadis”. Fenomena imitasi K-Pop dapat dilihat dari aktivitas-aktivitas yang dilakukannya sebagai penggemar. Salah satu bentuk imitasi K-Pop adalah kegiatan konsumsi. Kegiatan konsumsi disini bukan berarti hanya membeli sebuah barang tetapi juga mengikuti perkembangan idola yang mereka sukai melalui intemtet. K-Pop selalu royal terhadap hobinya, kecintaan mereka terhadap hobinya dianggap berlebihan dan tidak rasional. Dari permasalahan tersebut dirumuskan masalah yaitu: (1). Bagaimana fenomena imitasi K-Popers dalam perspektif hadis, dan (2). Apa saja faktor yang mempengaruhi fenomena imitasi K-Popers. Metode penelitian ini adalah kualitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (Library Research) dengan pendekatan hadis. Data yang diambil pada penelitian ini bersumber dari kitab Musnad Ahmad bin Hanbal, serta buku-buku yang berkaitan dengan pembahasan. Data penelitian ini dikumpulkan dengan 1) Takhrij hadis, 2) Studi pustaka, dan 3) Studi Konten. Dari hasil penelitian ini, diketahui bahwa (1). Status hadis tentang tasyabbuh (menyerupai suatu kaum) memiliki kualitas yang berbeda. Hadis riwayat Ahmad nomor 5115 adalah berkualitas dha’if, sedangkan hadis riwayat Ahmad 11843 berkualitas shahih, dan (2). Faktor-faktor yang mempengaruhi imitasi K-Popers antara lain adalah, 1) faktor psikologis, 2) faktor lingkungan keluarga, 3) faktor media massa, dan 4) faktor teman sebaya. Kata Kunci: Imitasi, K-Popers, Hadis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.125 Hadits
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Hadis
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 17 May 2024 02:01
Last Modified: 17 May 2024 02:01
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78704

Actions (login required)

View Item View Item