Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS KINERJA PEMERINTAH DESA DALAM UPAYA MEWUJUDKAN DESA MANDIRI DI DESA NUSANTARA JAYA KECAMATAN KERITANG KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

Febriana Azka Pradani, - (2024) ANALISIS KINERJA PEMERINTAH DESA DALAM UPAYA MEWUJUDKAN DESA MANDIRI DI DESA NUSANTARA JAYA KECAMATAN KERITANG KABUPATEN INDRAGIRI HILIR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
TANPA BAB IV.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (967kB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS KINERJA PEMERINTAH DESA DALAM UPAYA MEWUJUDKAN DESA MANDIRI DI DESA NUSANTARA JAYA KECAMATAN KERITANG KABUPATEN INDRAGIRI HILIR Oleh Febriana Azka Pradani NIM. 12070521749 Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Desa Nusantara Jaya yang masih berstatus sebagai desa maju setelah bertahun-tahun dan masih belum mencapai status desa mandiri. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kinerja pemerintah Desa Nusantara Jaya dalam upaya mewujudkan Desa Nusantara Jaya menjadi desa mandiri serta untuk mengetahui hambatan yang ditemui dalam mewujudkan Desa Nusantara Jaya menjadi desa mandiri. Penelitian ini menggunakan teori penilaian kinerja organisasi publik Agus Dwiyanto untuk menganalisa kinerja pemerintah Desa Nusantara Jaya dalam pemenuhan indikator Indeks Desa Membangun (IDM). Metode penelitian ini deskriptif kualitatif dengan penetapan informan melalui teknik purposive sampling. Pengumpulan data melalui observasi,wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah kinerja pemerintah Desa Nusantara Jaya masih belum optimal karena pada kenyataanya belum memenuhi indikator IDM secara keseluruhan tepatnya pada Indeks Ketahanan Ekonomi (IKE) dan Indeks Ketahanan Lingkungan (IKL). Pemerintah Desa Nusantara Jaya sudah cukup produktif,memiliki kualitas layanan yang baik, responsivitas, responsibilitas, dan sudah akuntabilitas pada Indeks Ketahanan Sosial (IKS) namun masih belum cukup produktif, belum memiliki kualitas layanan yang baik, responsivitas, dan responsibilitas pada indeks ketahanan ekonomi (IKE) dan indeks ketahanan lingkungan (IKL).Hambatan yang ditemui dalam mewujudkan Desa Nusantara Jaya menjadi desa mandiri yaitu karena faktor individu dan faktor situasional meliputi sumber daya manusia aparatur desa, partisipasi masyarakat, luas wilayah dan keterbatasan anggaran. Kata kunci : Kinerja, Pemerintah Desa, Desa Mandiri

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMuammar Alkadafi S.Sos.,M.Si, -2004068601muamar@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 350 Administrasi Negara, Ilmu Kemiliteran > 351 Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 25 Apr 2024 00:11
Last Modified: 25 Apr 2024 00:11
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78327

Actions (login required)

View Item View Item