Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KRITIKAN TERHADAP FOTO ANGKU SALIAH DAN AYAT AL-QURAN YANG TERDAPAT DIDALAM NYA (STUDI KRITIK TERHADAP PEMAHAMAN TERSEBUT)

DIRA OKTARI, - (2024) KRITIKAN TERHADAP FOTO ANGKU SALIAH DAN AYAT AL-QURAN YANG TERDAPAT DIDALAM NYA (STUDI KRITIK TERHADAP PEMAHAMAN TERSEBUT). Skripsi thesis, UNIVERSIITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf

Download (15MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELTIIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (639kB)

Abstract

DIRA OKTARI (2024) : KRITIKAN TERHADAP FOTO ANGKU SALIAH DAN AYAT AL-QURAN YANG TERDAPAT DIDALAM NYA (STUDI KRITIK TERHADAP PEMAHAMAN TERSEBUT) \Diantara tradisi yang terjadi di sebagian masyarakat Pariaman adalah memajang foto Angku Saliah di dalam aktifitas perdagangan mereka. Di sebagian foto tersebut juga terdapat potongan ayat-ayat al-Qur’an dan tulisan Arab. Berdasarkan hal tersebut penulis melakukan penelitian untuk menggali beberapa informasi: 1. ⁠Bagaimana pandangan pedagang yang memajang foto Angku Saliah terhadap pemajangan foto tersebut? 2. Bagaimana pandangan para ulama tafsir terhadap makna dan tafsiran ayat-ayat dan tulisan yang dilampirkan bersamaan dengan foto Angku Saliah? 3. ⁠Kritikan terhadap pemahaman masyarakat terkait foto Angku Saliah. Penulis melakukan library research, wawancara dan dokumentasi sebagai penunjang penelitian. Adapun hasil penelitian yang telah penulis lakukan dapat disimpulkan beberapa hal, diantaranya adalah sebagai berikut: 1. Ada pedagang yang percaya akan memudahkan rezeki, menjauhkan malapetaka, ada juga yang sekedar memajang sebagi identitas dan ikut-ikutan 2. Justru ayat-ayat yang tercantum di foto tersebut adalah bantahan, teguran serta nasehat-nasehat kepada pribadipribadi yang mempercayai dan memajang foto tersebut, karena ayat-ayat al-Qur’an yang tercantum adalah nasehat agar mentauhidkan Allah, menjauhi syirik, dan hanya bertawakal kepada Allah dalam mencari rezeki dan hanya berlindung kepada Allah dari segala keburukan. 3. Nasehat untuk para pedagang agar tidak memajang lagi foto tersebut karena ghuluw dan dikautirkan terjadi seperti kisah kaum Nabi Nuh terhadap Yaghuts, Ya’uq, dan Nasr, Yahudi terhadap ‘Uzair, Nasrani terhadap Nabi Isa dan Maryam, ghuluw yang terjadi terhadap Sidharta Gautama, Konghucu, dan tokoh-tokoh lainnya. Kata Kunci: Tauhid, Syirik, Ghuluw, Angku Saliah, Pariaman.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorLukmanul Hakim,S.Ud., M.IRKH., h.D, -2002058901lukmanulhakim@gmail.com
Thesis advisorAgus Firdaus Chandra, Lc. MA, -2129088503agusfirdauschandra@gmail.com
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.1226 Tafsir Al-Qur'an, Ilmu Tafsir
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 18 Apr 2024 09:25
Last Modified: 18 Apr 2024 09:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78291

Actions (login required)

View Item View Item