KHAIRUN NIZASYAHRURI, - (2024) POLA KOMUNIKASI ORANG TUA DALAM PEMBENTUKAN PERILAKU SOSIAL ANAK (STUDI KASUS DI TK PERMATA KEBUN PENARIKAN). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Khairun Nizasyahruri NIM : 12040320258 Program Studi : Ilmu Komunikasi Judul : Pola Komunikasi Orang Tua Dalam Pembentukan Perilaku Sosial Anak (Studi Kasus di TK Permata Kebun Penarikan). Anak yang tumbuh dalam lingkungan komunikasi yang kurang positif cenderung memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah. Anak mungkin merasa terisolasi, merasa bahwa pendapat dan perasaan mereka tidak dihargai, dan hal ini dapat berdampak negatif terhadap kemampuan anak dalam membentuk hubungan sosial yang sehat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi orang tua dalam pembentukan perilaku sosial anak di TK Permata Kebun Penarikan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi dari subjek penelitian orang tua dari peserta didik di TK Permata Kebun Penarikan. Dari hasil penelitian ditemukan mengenai pembentukan perilaku sosial anak oleh orang tua dengan menggunakan pola komunikasi otoriter cenderung bersikap memberikan punishment jika anak berbuat salah sehingga membuat perilaku sosial anak yang terbiasa dengan pola komunikasi otoriter merasa terhambat untuk mengungkapkan perasaan diri anak secara bebas, membuat anak berperilaku pendiam karena merasa takut terhadap konseukuensi yang ditimbulkan akibat perilaku yang dibuat. Orang tua dengan pola komunikasi demokratis menciptakan lingkungan yang penuh keterbukaan dimana komunikasi antara orang tua dan anak menjadi tempat untuk bertukar pikiran, pandangan, dan perasaan. Sedangkan orang tua yang menggunakan pola komunikasi permisif mengenai pembentukan perilaku sosial anak, orang tua memberikan kebebasan pilihan serta ruang untuk berekspresi kepada anak sambil memberikan kontrol dan nasehat yang diperlukan. Sehingga hubungan antara anak dan orang tua menjadi seimbang membantu perilaku sosial yang baik berdampingan tetap mendapat dukungan yang dibutuhkan oleh anak. Kata Kunci: Pola Komunikasi, Orang Tua, Pembentukan Perilaku Sosial Anak
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi | ||||||||
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi | ||||||||
Depositing User: | fdk - | ||||||||
Date Deposited: | 20 Mar 2024 01:11 | ||||||||
Last Modified: | 20 Mar 2024 01:11 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78111 |
Actions (login required)
View Item |