NESFA WIRDATUL JANNAH, - (2024) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN OBJEK WISATA AIR TERJUN PUTRI KHAYANGAN DI DESA TANJUNG KECAMATAN KOTO KAMPAR HULU KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
SKRIPSI FULL.pdf Download (5MB) | Preview |
|
Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (346kB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Nesfa Wirdatul Jannah Nim : 11740123915 Judul : Partisipasi Masyarakat Dalam Pengembangan Objek Wisata Air Terjun Putri Khayangan Di Desa Tanjung Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar Penelitian ini dilatar belakangi dengan kurang mengambil andil dalam kemajuan wisata tersebut karena mereka tidak ikut sepenuhnya berpartisipasi untuk wisata, dimana masyarakat tidak ikut dalam pengembangan wisata banyak masyarakat yang tidak mau ikut campur terkait kebijakan yang dibuat oleh pemerintah setempat terkait pembangunan untuk kemajuan wisata Air Terjun Putri Khayangan. Serta juga banyak masyarakat yang acuh tak acuh, seperti tidak ikut bekerjasama dalam memajukan wisata setempat dan tidak peduli dengan arahan dari pemerintah setempat, dari fenomena yang terjadi penulis ingin meneliti dengan permasalah bagaimana partisipasi masyarakat dalam pengembangan pariwisata Air Terjun Putri Khayangan Di Desa Tanjung Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui partipasi masyarakatdalam pengembangan pariwisata Air Terjun Putri Khayangan di Desa Tanjung Kecamatan Koto Kampar Hulu. Jumlah informan dalam penelitian ini ilah berjumlah 7 orang, yang terdiri dari 1 orang kepala desa, 1 orang ketua POKDARWIS, 5 orang masyarakat. metode penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian kualitatif yakni dengan tahapan, Reduksi data, Paparan data, penarikan kesimpulan dan verivikasi. Berdasarkan dari hasil penelitian partisipasi masyarakat dalam pengembangan objek wisata Air Terjun Putri Khayangan Di Desa Tanjung Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar dengan adanya partisipasi masyarakat dalam bentuk perencanaan dalam kegiatan rapat membahas tentang bagaimana pengelolaan objek wisata air terjun putri khayangan. Partisipasi masyarakat dalam bentuk sumbangan yaitu berbentuk pelaksanaan kegiatan seperti gotong royong, pembersihan jalan dan melakukan himbauan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan. Partisipasi masyarakat dalam bentuk tangung jawab dimana partisipasi yang dilakukan masyarakat dengan memberikan peringatan kepada pengunjung untuk tidak membuang sampah dan memberikan keamanan bagi pengunjung selama dalam perjalanan menuju objek wisata air terjun puteri khayangan. Kata Kunci: Partisipasi, Pengembangan, Objek Wisata.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 23 Jan 2024 03:28 |
Last Modified: | 23 Jan 2024 03:28 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77468 |
Actions (login required)
View Item |