Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERANAN APARATUR DESA DALAM MELAKSANAKAN KEBIJAKAN VAKSINASI DI DESA NAGA BERALIH

MUHAMMAD FAUZILLAH, - (2023) PERANAN APARATUR DESA DALAM MELAKSANAKAN KEBIJAKAN VAKSINASI DI DESA NAGA BERALIH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI M.FAUZILLAH.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PERANAN APARATUR DESA DALAM MELAKSANAKAN KEBIJAKAN VAKSINASI DI DESA NAGA BERALIH OLEH : MUHAMMAD FAUZILLAH NIM. 11870513737 Peranan adalah aktivitas yang di jalankan seseorang atau suatu lembaga/organisasi. Peran yang harus di jalankan oleh suatu lembaga/organisasi biasanya di atur dalam suatu ketetapan yang merupakan fungsi dari lembaga tersebut. Penelitian ini di lakukan pada Desa Naga Beralih, Kecamatan Kampar Utara, Kabupaten Kampar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peranan aparatur desa dalam melaksanakan kebijakan vaksinasi pada desa Naga Beralih dan juga untuk mengetahui faktor penghambat dalam pelaksanaan vaksinasi di Desa Naga Beralih. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peranan aparatur desa Naga beralih dalam melakukan pelaksanaan vaksinasi dapat di katakana sudah cukup baik hal ini dapat terlihat dari beberapa peranan pemerintah desa yaitu seperti menghimbau warga untuk melakukan vaksinasi, mendata warga yang melakukan vaksinasi, menyediakan sarana dan prasrana untuk penunjang vaksinasi, melakukan sosialisasi tentang vaksinasi, melakukan kegiatan vaksin dengan sistem jemput bola, memberikan edukasi mengenai vaksinasi dan melaksanakan peraturan yang dikeluarkan pemerintah. Kemudian faktor penghambat dalam pelaksanaan vaksinasi ialah partisipasi masyarakat yang belum maksimal dan pemberdayaan warga yang belum maksimal. Kata Kunci : Peranan Aparatur Desa, Melaksanakan Kebijakan Vaksinasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 22 Jan 2024 03:26
Last Modified: 22 Jan 2024 03:26
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77415

Actions (login required)

View Item View Item