Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

AKTIVITAS MEDIA RELATIONS HUMAS KEJAKSAAN TINGGI RIAU DALAM MENINGKATKAN CITRA POSITIF

RIRI ANDRIANI, - (2024) AKTIVITAS MEDIA RELATIONS HUMAS KEJAKSAAN TINGGI RIAU DALAM MENINGKATKAN CITRA POSITIF. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FUL KECUALI BAB V RIRI ANDRIANI.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
SKRIPSI BAB V RIRI ANDRIANI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Riri Andriani Jurusan : Ilmu Komunikasi (Public Relations) Judul : Aktivitas Media Relations Humas Kejaksaan Tinggi Riau Dalam Meningkatkan Citra Positif Setiap lembaga yang berada dibawah naungan pemerintah ataupun swasta memiliki prinsip dan bentuk aktivitas media relations masing-masing dalam membangun hubungan baik dengan media massa untuk memperoleh pemberitaan posistif dan meningkatkan citranya. Kejaksaan adalah salah satu instansi penegak hukum yang melakukan kewenangan Negara di bidang penuntutan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui aktivitas media relations humas Kejaksaan Tinggi Riau dalam meningkatkan citra positif. Informan dalam penelitian ini berjumlah 3 orang, pemilihan informan dilakukan dengan teknik purposive dan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan untuk keabsahan data, dengan meningkatkan ketekunan dan triangulasi. Penelitian ini menggunakan teori aktivitas media relations yang dikemukakan oleh Soemirat dan Ardianto. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk aktivitas media relations yang dilakukan humas Kejaksaan Tinggi Riau dalam menjaga hubungan baik dengan media diantaranya adalah press release, press conference, press briefing, special events, press luncheon, press interview. Kemudian pada aktivitas media relations press tour kegiatan ini belum kembali dilaksanakan oleh humas Kejaksaan Tinggi Riau setelah hampir dua tahun terakhir. Kemudia ada 3 prinsip utama yang dilakukan oleh humas Kejaksaan Tinggi Riau melalui aktivitasnya dalam membangun hubungan baik dengan media massa untuk memperoleh citra posistif yaitu, Pertama memberikan keterbukaan informasi yang seluas-luasnya kepada media. Kedua meningkatkan kredibilitas lembaga. Ketiga mendorong pemberitaan yang objektif dan aktual. Kata Kunci : Aktivitas, Media Relations, Humas, Kejaksaan Tinggi Riau

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 18 Jan 2024 02:43
Last Modified: 18 Jan 2024 02:43
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77146

Actions (login required)

View Item View Item