Ari Pangestu Aji, Ari (2023) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS DISCOVERY LEARNING TERINTEGRASI AYAT AL-QUR’AN PADA TOPIK ENERGI DALAM SISTEM KEHIDUPAN. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf Download (6MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi dengan keterbatasan bahan ajar yang berbasis discovery learning khususnya di sekolah madrasah Nurul Yaqin Pekanbaru. Bahan ajar yang digunakan masih berupa LKS, modul ajar serta buku cetak yang hanya mengantarkan siswa pada ketercapaian Ilmu umum saja. Selain itu, guru sangat jarang mengaitkan konsep IPA dengan nilai-nilai keislaman. Minimnya bahan ajar yang terintegrasi nilai-nilai keislaman, yang memadukan ilmu sains dengan ayat Al-Quran. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Peserta didik (LKPD) berbasis discovery learning terintegrasi ayat Al-Quran pada topik energi dalam sistem kehidupan serta mengetahui validitas, praktikalitas dan respon peserta didik terhadap Lembar Kerja Peserta didik (LKPD) yang telah dikembangkan ini. Jenis penelitiannya adalah kualitatif dan kuantitatif penelitian pengembangan reseach and development yang mengacu pada model plomp. Tahap dalam penelitian ini dibatasi sampai tahap kedua dikarenakan keterbatasan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan wawancara, analisis data menggunakan statistik deskriptif dan analisis data kuantitatif. Instrument penelitian yang digunakan melliputi angket uji validitas, angket uji praktikalitas dan angket respon peserta didik. Hasil yang diperoleh dari penelitian Lembar Kerja Peserta didik (LKPD) berbasis discovery learning terintegrasi ayat Al-Quran ini teruji sangat valid dengan perolehan rata-rata sebesar 83%. Lembar Kerja Peserta didik (LKPD) berbasis discovery learning terintegrasi ayat Al-Quran yang dikembangkan juga teruji sangat praktis dengan perolehan rata-rata sebesar 97% dan mendapat respon sangat baik dari peserta didik dengan perolehan rata-rata sebesar 93%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bahan Ajar, LKPD, Integrasi, Energi Dalam Sistem Kehidupan |
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris IPA |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 17 Jan 2024 07:09 |
Last Modified: | 17 Jan 2024 07:09 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77086 |
Actions (login required)
View Item |