Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING BERBASIS INTEGRASI KEILMUAN PADA MATA PELAJARAN PAI (BIDANG STUDI FIQH) DI MTS AL-MULTAZAM INDRAGIRI HULU

LAILATUN NAZA, - (2024) PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING BERBASIS INTEGRASI KEILMUAN PADA MATA PELAJARAN PAI (BIDANG STUDI FIQH) DI MTS AL-MULTAZAM INDRAGIRI HULU. Disertasi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img]
Preview
Text
DISERTASI LAILATUN NAZA.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Lailtun Naza (2023): Pengembangan Modul Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) Berbasis Integrasi Keilmuan pada Mata Pelajaran PAI (Bidang Studi Fiqh) Di MTs Al-Multazam Kabupaten Indragiri Hulu Penelitian ini di latar belakangi oleh permasalahan di lapangan yang dapat dilihat pada penelitian pendahulu yang dilakukan penulis di MTs Al-Multazam di Kabupaten Indragiri Hulu dengan membandingkan pemahaman materi peserta didik dan penerapan materi Fiqh dalam kehidupan sehari-hari. menunjukkan bahwa pemahaman materi pada Peserta didik tidak diiringi dengan kemampuan dalam menganalisis permasalahan terkait dengan Fiqh di kehidupan sehari-hari. Presentase tertinggi hanya sebesar 35% Peserta didik yang mampu menerapkan Fiqh dalam konteks-konteks di kehidupan sehari-hari. Dan dari ketiga rombel kelas 7 tersebut, rata-rata hanya 20% anak yang bisa memahami materi sekaligus mampu menganalisis penerapannya dalam konteks spesifik di kehidupan sehari-hari. Padahal pembelajaran Fiqh tanpa dibarengi dengan kemampuan dalam menganalisis pada permasalahan yang terjadi di kehidupan sehari-hari akan menghilangkan ruh Fiqh yang bersifat historis dan kontekstual, Permasalahan lainnya yang penulis temukan yakni Modul Pembelajaran PAI (Bidang Studi Fiqh) yang cenderung bersifat content based/materi ajar sehingga kurang menarik minat Peserta didik, Pembelajaran PAI yang masih berpusat pada aspek kognitif saja, Adanya dikotomi antara disiplin ilmu agama dan disiplin ilmu sains, Pembelajaran PAI yang cenderung pasif dan kurang berpusat pada peserta didiknya, serta Proses integrasi-interkoneksi antara mapel PAI dengan Sains yang masih jarang ditemukan. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menawarkan dua pengembangan pembelajaran dari dua sisi melalui pengembangan modul pembelajaran. Dari segi materi pembelajaran, integrasi-interkoneksi keilmuan perlu dikembangkan dengan mengkombinasikan pembelajaran dengan Contextual Teaching and Learning (CTL) sebagai bagian dari reformasi sistem pendidikan. Sehingga penelitian ini ditulis dengan mempertimbangkan dua aspek: Fiqh sebagai bagian dari materi Pendidikan Agama Islam dan pengajaran Fiqh sebagai bagian dari sistem Pendidikan Islam. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian R&D (Research and Development). Penelitian pengembangan ini dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah model ADDIE yang terdiri dari lima langkah, yaitu 1) Analyze adalah menganalisis kebutuhan dalam proses pembelajaran untuk menentukan masalah dan solusi yang tepat serta menentukan kompetensi peserta didik. 2) Design adalah menentukan kompetensi khusus, metode, bahan ajar, dan modul pembelajaran. 3) Development adalah memproduksi program dan modul bahan ajar yang akan digunakan dalam program pembelajaran. 4) Implementation adalah melaksanakan program pembelajaran dengan menerapkan desain atau xx spesifikasi modul program pembelajaran yang telah dibuat. 5) Evaluation adalah melakukan evaluasi modul pembelajaran dan evaluasi hasil belajar. Dari penelitian pengembangan ini, hasil yang diperoleh adalah modul pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam bidang Fiqh dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis Integrasi Keilmuan dengan hasil uji kelayakan mencapai kelayakan 91% (sangat baik). Dari aspek penilaian kontekstualisasi materi mencapai kelayakan 90% (sangat baik). Sehingga implementasi modul pembelajaran Fiqh dengan pendekatan CTL berbasis integrasi keilmuan dengan menggunakan instrument pengukuran yang standar dapat dinyatakan layak untuk dapat digunakan di lingkungan madrasah. Kata Kunci: Modul Pembelajaran, Integrasi Keilmuan, Contextual Teaching and Learning, Pendidikan Agama Islam, Fiqh, Pendidikan Kontekstual

Item Type: Thesis (Disertasi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S3 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 17 Jan 2024 02:16
Last Modified: 17 Jan 2024 02:16
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77049

Actions (login required)

View Item View Item