Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

REALISASI KREDIT PEMILIKAN RUMAH (KPR) PADA PT. BANK RIAU KEPRI CAPEM PANAM KECAMATAN TAMPAN KOTA PEKANBARU PROPINSI RIAU

Tuti Aisyah (2013) REALISASI KREDIT PEMILIKAN RUMAH (KPR) PADA PT. BANK RIAU KEPRI CAPEM PANAM KECAMATAN TAMPAN KOTA PEKANBARU PROPINSI RIAU. Laporan thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_201321PS.pdf

Download (296kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini penulis lakukan pada PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Pekanbaru yang beralamat di Jl. HR. Soebrantas No. 60 Blok A Kecamatan Tampan Kota Pekenbaru Propinsi Riau. Adapun yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini yaitu Bagaimana Realisasi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) pada PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Pekanbaru, Apa saja upaya-upaya yang dilakukan PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Pekanbaru dalam Pengembangan KPR (Kredit Pemilikan Rumah) dan Apa saja manfaat KPR (Kredit Pemilikan Rumah) Bagi Bank dan nasabah pada PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Pekanbaru tersebut. Subjek dari penelitian ini adalah pimpinan dan karyawan bagian kredit PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru Propinsi Riau. Sedangkan objek adalah Realisasi KPR (Kredit Pemilikan Rumah) pada PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru Propinsi Riau. Populasi pada penelitian ini adalah pimpinan dan karyawan PT. Bank Riau Kepri Capem Panam yang berjumlah 23 orang dan yang menjadi sampel yaitu pimpinan berjumlah 1 orang dan karyawan bagian kredit berjumlah 5 orang. Adapun metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah metode purposive sampel, yaitu pengambilan sampel dengan berdasarkan pertimbangan peneliti yang dianggap representatif dan dipilih secara cermat dengan mengambil orang/objek penelitian yang selektif serta mempunyai ciri-ciri spesifik. Adapun hasil dari penelitian ini adalah Realisasi KPR (Kredit Pemilikan Rumah) pada PT. Bank Riau Kepri Capem Panam Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru Propinsi Riau adalah bertujuan untuk membantu nasabah dalam memperoleh rumah idaman serta membantu nasabah dalam pembiayaan kredit renovasi rumah. Adapun Realisasi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) adalah nasabah mengajukan aplikasi dengan mengisi formulir dan melengkapi syarat-syarat yang terlampir dengan nasabah memberikan fomulir dan syarat-syarat ke Bank, Bank akan melakukan dua langkah untuk menyetujui pemberian kredit pada nasabah atau calon debitur pengajuan kredit. Langkah tersebut adalah sebagai berikut : pertama langkah Survey, langkah survey adalah survey lokasi rumah yang akan dibeli oleh calon debitur, Survey calon debitur, karakter calon debitur (data pribadi), kedua analisa kredit adalah mencakup sumber pengembalian calon debitur, agunan, persyaratan lengkap, persetujuan pimpinan serta administrasi kredit. Adapun upaya yang dilakukan oleh PT. Bank Riau Kepri Capem Panam dalam pengembangan KPR adalah dengan melakukan promosi serta kerja sama dengan pihak pengembang meningkatkan penjualan dengan menerbitkan iklan media elektronik seperti televisi dan radio serta pemasangan spanduk dan juga ikut stand pameran. Manfaat KPR bagi bank adalah membantu target yang diberikan perusahaan dan manfaat KPR bagi Nasabah adalah dapat lebih mudah mendapatkan rumah yang sesuai dengan keinginan.

Item Type: Thesis (Laporan)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 20 Sep 2016 05:08
Last Modified: 20 Sep 2016 05:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7681

Actions (login required)

View Item View Item