Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PRODUKTIF DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS) KABUPATEN KAMPAR

ALDI TAUFIQI, - (2024) PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PRODUKTIF DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS) KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FUL KECUALI BAB V ALDI TAUFIQI.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
SKRIPSI BAB V ALDI TAUFIQI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Aldi Taufiqi Jurusan : Manajemen Dakwah Judul : Pendistribusian Zakat Produktif di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kampar Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Pendistribusian Zakat Produktif di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kampar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan penelusuran data, peneliti menemukan bahwa Pendistribusian Zakat Produktif di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kampar meliputi Lima program, diantaranya : Program Kampar Makmur, Program Kampar Cerdas, Program Kampar Sehat, Program Kampar Taqwa dan Program Kampar Peduli. Hasil penelitian menunjukkan dalam Pendistribusian Zakat Produktif di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kampar memperhatikan beberapa hal. Pertama yaitu Pemberian Modal. Pemberian Modal diberikan kepada calon Mustahik yang membutuhkan untuk memenuhi kebutuhan yang diperlukan. Kedua Pembinaan. Didalam Pembinaan, Baznas Kabupaten Kampar hanya melakukan beberapa Pembinaan didalam program tertentu dikarenakan anggaran yang tidak mencukupi. Ketiga Pengawasan. Didalam Pengawasan, Baznas Kabupaten Kampar tidak menerapkan indikator tersebut dan ini juga disebabkan karena anggaran yang tidak mencukupi. Kata Kunci: Pendistribusian, Zakat Produktif, Baznas Kampar

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 12 Jan 2024 02:42
Last Modified: 12 Jan 2024 02:42
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76638

Actions (login required)

View Item View Item