Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISI PENILAIAN PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN RIAU TELEVISI PEKANBARU

Sri Rahmayantika MY (2013) ANALISI PENILAIAN PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN RIAU TELEVISI PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013106MEN.pdf

Download (558kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana prestasi kerja karyawan pada perusahaan Riau Televisi, bagaimana penilaian prestasi kerja karyawan pada Perusahaan Riau Televisi Pekanbaru, serta untuk mengetahui penghargaan apa saja yang diberiakn perusahaan pada karyawan Riau Televisi Pekanbaru. Penelitian dilaksanakan di perusahaan Riau Televisi Pekanbaru yang berlokasi di Jalan HR. Subranas Km 10,5 Pekanbaru, Propinsi Riau. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pimpinan dan staf/ karyawan pada PT Riau Televisi pada tahun 2012 yang berjumlah 105 orang. Metode penentuan sampel yaitu menggunakan cluster sampling sebanyak 50% atau 53 orang dari populasi yang ada. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik kuesioner, dan observasi. Data yang diperoleh dianalisa secara deskriptif dan dengan bantuan program Statistical Package for the Social Sciences (SPSS). Dari hasil penelitian bahwa penilaian prestasi kerja karyawan di Perusahaan Riau Televisi tergolong cukup tinggi, dimana responden penelitian yang berjumlah 53 orang yang menyatakan “Sangat Setuju” sebesar 36,111%, responden yang menyatakan “Setuju” sebesar 53,177%, responden yang menyatakan “Cukup Setuju” sebesar 10,602%. Sedangkan responden yang menyatakan “Tidak Setuju” sebesar 0,0%, dan responden yang menyatakan “Sangat Tidak Setuju” sebesar 0,0%.. Untuk mengetahui prestasi kerja dan beserta penghargaan yang diberikan perusahaan kepada karyawan dilakukan penelitian melalui wawancara langsung terhadap pimpinan atau karyawan yang berkompeten yang berhubungan dengan penelitian. Saran yang dapat disampaikan adalah memberitahukan hasil penilaian prestasi kerja yang telah dilakukan sesuai dengan keadaan yang sebenarnya kepada para karyawan, baik hasil yang bersifat positif sehingga karyawan yang bersangkuan dapat lebih meningkatkannya maupun hasil yang bersifat negatif agar karyawan tersebut dapat memperbaikinya dimasa mendatang. Kata kunci: kesetiaan, prestasi kerja, kejujuran, kedisiplinan, kreativitas, kerja sama, kepemimpinan, kepribadian, prakarsa, kecakapan dan tanggung jawab.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 658 Manajemen Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 19 Sep 2016 14:11
Last Modified: 19 Sep 2016 14:11
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7641

Actions (login required)

View Item View Item