Mori Hovipah, - (2023) Klasifikasi Clickbait Menggunakan Transformers. Klasifikasi Clickbait Menggunakan Transformers, 4 (1). pp. 172-181. ISSN 2723-5661
|
Text
MORI HOVIPAH Repository.pdf Download (831kB) | Preview |
Abstract
Umpan Klik (Clickbait) adalah judul berita yang dibuat oleh penulis bertujuan mendapatkan perhatian pembaca sehingga mereka tidak pernah melewatkan judul. Judul clickbait biasanya unik, membingungkan, dan menggunakan kalimat yang dilebih-lebihkan untuk menarik pembaca agar mengklik tautan. Namun, headline clickbait yang terlihat sangat menarik seringkali tidak sesuai dengan informasi yang ada di headline dan isi beritanya, sehingga dapat berujung pada penyebaran berita bohong dan hoax. Maka dilakukan klasifikasi judul berita clickbait, dalam penelitian ini, akan dilakukan klasifikasi pada judul berita clickbait menggunakan metode Transformers. Jumlah judul berita yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 6632 judul berita Proses klasifikasi judul berita pada penelitian ini meliputi: menngumpulkan data, memberi label data, praproses, EDA, dan klasifikasi menggunakan transformers. Nilai akurasi terbaik yang diperoleh pada penelitian ini sebesar 63% dengan hasil precission 0.63 dan recall 1 dengan menggunakan pembagian data 10 % : 90%. Dan pada penelitian juga berhasil mengklasifikasi judul berita clickbait dan non-clikbait dengan menggunakan pemograman python dengan memasukan data uji sebanyak 6 judul berita clikbait dari hasil pengujian didapat 3 judul berita yang termasuk clickbait dan 3 tidak clickbait. Kata kunci: Berita; Clickbait; Headline; Hoax; Transformers
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 003 Sistem-sistem 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 20 Dec 2023 05:59 |
Last Modified: | 20 Dec 2023 06:57 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76154 |
Actions (login required)
View Item |