RORYSA ZEINKA, - (2023) PENGARUH RELIGIUSITAS DAN AKSES MEDIA INFORMASI TERHADAP MINAT WAKIF DALAM BERWAKAF UANG PADA BADAN WAKAF INDONESIA PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, UNIVERSIITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELTIIAN (BAB IV).pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
FILE HASIL PENENLTIIAN (BAB IV).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (970kB) |
Abstract
RORYSA ZEINKA (2023) :PENGARUH RELIGIUSITAS DAN AKSES MEDIA INFORMASI TERHADAP MINAT WAKIF DALAM BERWAKAF UANG PADA BADAN WAKAF INDONESIA PROVINSI RIAU Penelitian ini dilatar belakangi untuk mengetahui adanya pengaruh religiusitas terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia Provinsi Riau. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana pengaruh religiusitas terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia Provinsi Riau? Bagaimana Pengaruh Akses Media Informasi terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia Provinsi Riau Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh religiusitas dan akses media informasi terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah orang yang berwakaf uang di kantor Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel 100 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah obsevasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik berupa uji asumsi normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskadastisitas, dan uji autokorelasi, kemudian uji analisis regresi linier berganda, uji hipotesisnya menggunakan uji t dan uji f, serta uji koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) secara parsial kedua variabel berpengaruh terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa religiusitas (X1) memiliki koefisien regresi sebesar 5,162 ˃ 1.98472, maka H0 ditolak dan Ha diterima, dan akses media informasi (X2) memiliki koefisien regresi sebesar 3,079 ˃ 1.98472, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dari kedua variabel mempunyai nilai signifikan ˂ 0,05. Dengan demikian hasil uji t (parsial) menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan dari variabel religiusitas (X1) dan akses media informasi (X2) terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. (2) secara simultan kedua variabel berpengaruh terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. Hasil pengujian tersebut diperoleh dari Fhitung ˃ Ftabel (18,472 ˃ 3,09) dengan nilai signifikan ˂ 0,05. Dengan demikian hasil pengujian hipotesis pada uji f (simultan) menunjukkan adanya pengaruh pada variabel religiusitas dan akses media informasi secara bersama-sama terhadap minat wakif dalam berwakaf uang pada Badan Wakaf Indonesia provinsi Riau. Kata Kunci: Religiusitas, Akses Media Informasi Dan Minat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | fasih - |
Date Deposited: | 06 Dec 2023 02:37 |
Last Modified: | 06 Dec 2023 02:37 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75937 |
Actions (login required)
View Item |