Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EFEKTIVITAS TEKNIK SELF MANAGEMENT DALAM MENGURANGI KECANDUAN GAME ONLINE PADA MAHASISWA BIMBINGAN KONSELING ISLAM

IBRAHIM, - (2023) EFEKTIVITAS TEKNIK SELF MANAGEMENT DALAM MENGURANGI KECANDUAN GAME ONLINE PADA MAHASISWA BIMBINGAN KONSELING ISLAM. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
BAB 1-VI Tanpa Pembahasan.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAV IV PEMBAHSAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Ibrahim (2023) : EFEKTIVITAS TEKNIK SELF MANAGEMENT DALAM MENGURANGI KECANDUAN GAME ONLINE PADA MAHASISWA BIMBINGAN KONSELING ISLAM Game online awalnya diciptakan sebagai penghibur setelah beraktivitas sehari-hari, tetapi ironisnya, game ini malah menyebabkan individu menjadi kecanduan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas teknik Self Management dalam mengurangi kecanduan game online pada mahasiswa Bimbingan Konseling Islam. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain eksperimen. Sampel terdiri dari 10 orang mahasiswa Bimbingan Konseling Islam yang mengalami kecanduan game online, yang dibagi menjadi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen menerima perlakuan teknik Self Management, sementara kelompok kontrol tidak menerima perlakuan. Data dikumpulkan melalui angket pretest sebelum perlakuan dan angket posttest setelah perlakuan dilakukan. Analisis data melibatkan perhitungan perbedaan nilai pretest dan posttest, serta perbandingannya dengan nilai maksimal yang dapat dicapai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan teknik Self Management efektif dalam mengurangi kecanduan game online pada mahasiswa Bimbingan Konseling Islam. Mahasiswa berhasil mengikuti instruksi dengan baik, menghasilkan perubahan yang signifikan sebelum dan setelah penerapan teknik tersebut. Kesimpulannya, teknik Self Management efektif dalam mengurangi kecanduan game online pada mahasiswa bimbingan konseling islam. Kata Kunci : Self Management, Kecanduan, Game Online

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 301 Sosiologi dan Antropologi, Manusia, Masyarakat
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 15 Nov 2023 08:49
Last Modified: 02 Jun 2024 01:02
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75721

Actions (login required)

View Item View Item