Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EFEKTIVITAS KONSELING KARIR “MAN JADDA WAJADA” UNTUK MENINGKATKAN KEMATANGAN KARIR PADA SISWA SMA NEGERI 15 PEKANBARU

INDAH DWI RAHAYU, - (2023) EFEKTIVITAS KONSELING KARIR “MAN JADDA WAJADA” UNTUK MENINGKATKAN KEMATANGAN KARIR PADA SISWA SMA NEGERI 15 PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (GABUNGAN KECUALI BAB IV)
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf - Published Version

Download (18MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Siswa memegang peranan penting dalam proses perkembangan karir, dimana dalam hal ini siswa sebagai pihak yang ingin mencapai cita-cita, tentu dalam proses mencapai tujuan tersebut memerlukan perencanaan secara optimal. Kematangan karir pada siswa SMA berdampak pada kesuksesan dan mempengaruhi tahapan perkembangan karir selanjutnya. Salah satu hal yang menyebabkan siswa SMA memiliki kematangan karir rendah, karena kurangnya informasi mengenai diri dan kurangnya perencanaan mengenai kelanjutan studi maupun pekerjaan yang diminati. Tujuan utama dari penelitian untuk mengetahui efektivitas konseling karir “man jadda wajada” terhadap peningkatan kematangan karir siswa SMA Negeri 15 Pekanbaru. Partisipan penelitian sebanyak 14 orang siswa yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan rancangan eksperimen pretest-posttest control group design. Tingkat kematangan karir siswa diukur dengan alat ukur kematangan karir yang dimodifikasi dari alat ukur kematangan karir milik Lestari (2018) dengan koefisien reliabilitas sebesar .919. Penelitian ini menggunakan teknik analisa Wilcoxon dengan nilai signifikansi .009 (p < .05) menunjukkan bahwa terdapat perubahan kematangan karir sebelum dan setelah pemberian konseling karir “man jadda wajada”. Hipotesis didukung dengan hasil uji Mann-Whitney dengan nilai signifikansi .0005 (p < .05) menunjukkan terdapat perbedaan signifikan antara skor kematangan karir kelompok eksperimen dan kelompok kontrol.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: fpsi -
Date Deposited: 26 Jul 2023 00:11
Last Modified: 26 Jul 2023 00:11
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74940

Actions (login required)

View Item View Item