Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PROTOTIPE ABDULLAH BIN UBAY BIN SALUL PERSPEKTIF MUFASSIR

FADLI FAHREZI, - (2023) PROTOTIPE ABDULLAH BIN UBAY BIN SALUL PERSPEKTIF MUFASSIR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (737kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI FULL.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini membahas mengenai Prototipe Abdullah bin Ubay bin Salul perspektif tafsir kontemporer. Abdullah bin Ubay bin Salul ialah figur munafik pertama dalam histori Islam. dia ialah seseorang raja Yahudi yang bertakhta kala Rasulullah SAW tiba ke Madinah serta menyatakan keislamannya, akan tetapi semua kepalsuannya tersingkap kala perang Badar. Watak semacam ini juga kembali bermunculan dikala ini, walaupun dengan trik serta bentuk yang berlainan. Maka penelitian ini akan membahas mengenai Prototipe Abdullah bin Ubay bin Salul Perspektif Mufassir. Abdullah bin Ubay bin Salul juga menjadi sebab turunnya beberapa ayat al-Qur’an mengenai sifat kemunafikan, diantaranya terdapat tiga ayat al-Qur’an dalam penelitian ini sebagai objek pengkajian prototipe dari Abdullah bin Ubay, beberapa surah al-Qur’an seperti surah al-Baqarah ayat 14, surah an-Nur ayat 11 dan surah an-Nur ayat 33. Penelitian ini bersifat penelitian kepustakaan (library research) dan metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi tematik (maudhu’i). Data-data yang terkait dengan studi ini dikumpulkan melalui studi pustaka dengan pendekatan analisis data kualitatif. Penelitian ini disajikan dengan teknis analisis deskriptif, yaitu dengan menjelaskan ayat perayat yang berhubungan, dengan merujuk pada kitab tafsir Fii Zhilalil Qur’an, al-Munir dan, al-Azhar sebagai data primer dan buku-buku literatur yang berkaitan sebagai data sekunder. Adapun hasil penelitian ini menyebutkan bahwa prototipe Abdullah bin Ubay bin Salul perspektif Mufassir terdapat beberapa contoh di antaranya yaitu bermuka dua, menyebar berita bohong, dan memerintahkan budak perempuannya untuk berzina. Kata Kunci : Prototipe, Abdullah bin Ubay bin Salul, Mufassir

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 25 Jul 2023 01:40
Last Modified: 25 Jul 2023 01:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74747

Actions (login required)

View Item View Item