AZRUL MUHAYAT, - (2023) RANCANG BANGUN BEAMSTEERING ANTENA RADIAL LINE SLOT ARRAY (RLSA) 1/5 LINGKARAN DENGAN 5 ARAH PANCARAN PADA FREKUENSI 5.8 GHZ. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
GABUNGNA KECUALI BABA IV.pdf Download (12MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
bab iv.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Sistem nirkabel dalam dunia telekomunikasi pada era sekarang terkoneksi semakin padat, kemampuan antena dalam mengarahkan polaradiasi sinyal elektromagnetik sangat penting agar memberikan kinerja pancaran antena yang efisien dengan kapasitas bandwidth yang ditawarkan sangat lebar. Penelitian ini memperkenalkan teknik pengendalian beam antena yang di sebut Beamsteering antena RLSA 1/5 lingkaran dengan formasi lima elemen antena pada frekuensi kerja 5,8 GHz. Antena yang dirancang menggunakan software VBA macros dan software CST Suite Studio 2010 dengan spesifikasi antena jari-jari 75 mm, slot pada ring pertama P0 16, sudut beamsquint 69⁰, jarak antar elemen antena d=1,6 mm dan variasi sudut beam 72⁰, 144⁰, 216⁰, 288⁰, dan 360⁰ dalam arah azimuth. Hasil perancangan beamsteering antena menunjukkan lebarnya bandwidth mencapai 1,09 GHz, gain 9,5 dBi, dan koefisien refleksi -19,134 dB. Beamsteering antena RLSA 1/5 lingkaran dengan lima arah pancaran pada frekuensi 5,8 GHz memiliki peningkatan performansi terhadap pancaran beam yang sangat baik, mengurangi interferensi dan efisien dalam penggunaan daya, sehingga menjadi smart antennas. Kata Kunci: Antena RLSA, Beamsteering Antena, Potong 1/5 Lingkaran, Smart Antennas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik > 621 Fisika Terapan > 621.381 Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 24 Jul 2023 07:46 |
Last Modified: | 24 Jul 2023 07:46 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74715 |
Actions (login required)
View Item |