Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS DAYA SAING INDUSTRI PARIWISATA UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI DESA DENGAN MENGGUNAKAN METODE COMPETITIVENESS MONITOR (CM) (KAJIAN PERBANDINGAN DAYA SAING PARIWISATA ANTARA PANTAI KONENG DAN PANTAI BAHTERA)

CANDRA SAPUTRA, - (2023) ANALISIS DAYA SAING INDUSTRI PARIWISATA UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI DESA DENGAN MENGGUNAKAN METODE COMPETITIVENESS MONITOR (CM) (KAJIAN PERBANDINGAN DAYA SAING PARIWISATA ANTARA PANTAI KONENG DAN PANTAI BAHTERA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV DAN V)
BAB IV DAN V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (934kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI CANDRAsaputra posstoriiiiiii-1.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Salah satu aspek utama dalam analisis daya saing industri pariwisata adalah identifikasi keunggulan komparatif suatu destinasi. Keunggulan komparatif dapat berupa keindahan alam, warisan budaya, keragaman aktivitas wisata, keunikan kuliner, atau faktor lain yang membedakan destinasi dari yang lain. Salah satu tempat pariwisata yang dapat dikunjungi yaitu Pantai Koneng dan Pantai Bahtera. Metode yang digunakan untuk mengukur daya saing industri pariwisata adalah Competitiveness Monitor (CM). Competitiveness Monitor (CM) adalah sebuah alat atau metode yang digunakan untuk mengukur dan memantau daya saing suatu negara, wilayah, atau sektor tertentu dalam konteks ekonomi global. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan nilai indikator Human Tourism Indicator (HTI) pada pantai Koneng lebih baik dibandingkan Pantai Bahtera. Nilai Human Tourism Indicator (HTI) pada pantai Koneng adalah sebesar 0,107 sedangkan nilai Human Tourism Indicator (HTI) pada pantai Bahtera hanya 0,0580. Hal ini dikarenakan jumlah wisatawan yang datang ke pantai koneng lebih banyak dibandingkan pantai bahtera. Sedangkan berdasarkan indikator Price Competitiveness Indicator (PCI) pantai koneng lebih baik dibandingkan pantai bahtera. Nilai yang didapatkan Pantai Koneng pada indikator Price Competitiveness Indicator (PCI) adalah sebesar Rp43.200.000, sedangkan pantai bahtera hanya Rp. 20.250.000. Nilai tersebut dipengaruhi oleh banyaknya wisatawan yang berkunjung ke pantai tersebut. Kata kunci: Competitiveness Monitor, Daya Saing, Destinasi, Ekonomi, Pariwisata, Wisatawan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 24 Jul 2023 07:33
Last Modified: 24 Jul 2023 07:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74405

Actions (login required)

View Item View Item