Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

AKTIVITAS KAMPUNG KELUARGA BERENCANA (KB) BERKAH BERSAMA DALAM PEMANFAATAN LAHAN KOSONG BAGI KELOMPOK WANITA TANI DI KELURAHAN AIR DINGIN KECAMATAN BUKIT RAYA

EGA LESTARI, - (2023) AKTIVITAS KAMPUNG KELUARGA BERENCANA (KB) BERKAH BERSAMA DALAM PEMANFAATAN LAHAN KOSONG BAGI KELOMPOK WANITA TANI DI KELURAHAN AIR DINGIN KECAMATAN BUKIT RAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (915kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI EGA LESTARI.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Ega Lestari Nim : 11740124322 Jurusan : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Aktivitas Kampung Keluarga Berencana (KB) Berkah Bersama Dalam Pemanfaatan Lahan Kosong Bagi Kelompok Wanita Tani Di Kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya Kampung Keluarga Berencana (KB) adalah sebuah program untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) serta pembangunan sektor terkait lainnya dalam rangka mewujudkan keluarga kecil yang sejahtera. Program yang dilakukan antara lain adalah pemanfaatan lahan kosong, kegiatan sosialisasi dan penyuluhan. Fenomena yang terjadi dilapangan menunjukan beberapa kendala dalam menjalankan program ini antara kain terbatasnya lahan kosong dan tenaga profesioanal untuk mendukung kelancaran kegiatan sosialisasi dan penyuluhan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaiamana Aktivitas Kampung Keluarga Berencana (KB) Berkah Bersama Dalam Pemanfaatan Lahan Kosong Bagi Kelompok Wanita Tani Di Kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan informan penelitian berjumlah 5 orang. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa Aktivitas Kampung Keluarga Berencana (KB) Berkah Bersama Dalam Pemanfaatan Lahan Kosong Bagi Kelompok Wanita Tani Di Kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya sudah dilaksanakan dengan baik dibuktikan dengan kegiatan bercocok tanam sayuran yang melibatkan Kelompok Wanita Tani. Dengan kegiatan ini wanita tani dapat memenuhi kebutuhan serat harian dan hasil panen dapat dijual kembali sehingga dapat menambah pendapatan bagi wanita tani, masalah yang muncul yaitu terbatasnya lahan dan kurangnya partipasi dari anggota. Kemudiaan kegiatan sosialisasi yang berupa edukasi mengenai KB dan media tanam, gotong royong,posyandu belum berjalan dengan baik dikarenakann kurangnya tenaga profesional untuk mendukung kegiatan ini dan minim partipasi dari anggota serta masyarakat. Kegiatan yang terakhir berupa penyuluhan, kegiatan ini antara lain mengenai KB dan media tanam, posyandu serta pengobatan gratis, dan edukasi untuk ibu hamil dan balita. Program penyuluhan ini belum berjalan dengan maksimal dikarenakan kurangnya tenaga profesional untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat dan anggota Kampung KB Berkah Bersama sehingga masih minimnya antusias akan kegiatan ini. Kata Kunci : Kampung KB, Kelompok Wanita Tani

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 22 Jul 2023 04:59
Last Modified: 22 Jul 2023 04:59
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74335

Actions (login required)

View Item View Item