MUHAMMAD AFIFFUDIN, - (2023) KUALITAS KOMPOS JERAMI JAGUNG (Zea mays L.) DENGAN BERBAGAI JENIS BIOAKTIVATOR. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (505kB) |
||
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (7MB) | Preview |
Abstract
KUALITAS KOMPOS JERAMI JAGUNG (Zea mays L.) DENGAN BERBAGAI JENIS BIOAKTIVATOR Muhammad Afiffudin (11682100229) Dibawah bimbingan Oksana dan Tiara Septirosya INTISARI Jerami jagung yang didominasi oleh selulosa dan zat lignin membutuhkan bioaktivator untuk mempercepat proses pengomposan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas kompos Jerami jagung dengan menggunakan berbagai jenis bioaktivator dilihat dari konsentrasi bahan cemaran yang terkandung didalamnya. Penelitian ini dilakukan di rumah kasa dan Laboratorium Pantologi Entomologi Mikrobiologi Dan Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Dan Peternakan Universitas Islam Negri Sultan Syarif Kasim Riau umtuk pembuatan kompos dan bioaktivator. Analisis logam berat di lakukan di PT. Central Alam Resources, Pekanbaru, Riau. Analisis kontaminasi mikroba di lakukan di Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Lahan Pertanian, Bogor. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei hingga Juli 2022. Penelitian ini dilakukan dengan percobaan pot yang terdiri dari empat jenis bioaktivator sebagai perlakuan yang diulang sebanyak empat kali dan disusun secara rancangan acak lengkap (RAL), perlakuan tersebut meliputi Kontrol, EM4, MOL limbah ikan dan MOL limbah tomat. Parameter pengamatan yaitu kandungan kadmium (Cd), kandungan timbal (Pb), kandungan E.coli dan kandungan Salmonella sp. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kandungan pada Cd dan Pb pada kompos Jerami jagung memiliki nilai yang tidak berbeda nyata dan tidak melebihi ambang batas mutu kompos pada beberapa jenis bioaktivator berdasarkan standar mutu kompos kementrian pertanian tahun 2019. Kandungan mikroba E.coli dan Salmonella sp. pada kompos jerami jagung memiliki nilai di bawah ambang batas mutu kompos, namun kandungan Salmonella sp. nyata lebih tinggi pada bioaktivator limbah tomat. kata kunci: e.coli, kadmium, salmonella sp., timbal
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 21 Jul 2023 07:40 |
Last Modified: | 21 Jul 2023 07:40 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74254 |
Actions (login required)
View Item |