Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENGETAHUAN, KESADARAN, TINGKAT PENDIDIKAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN MEMBAYAR ZAKAT PROFESI PADA APARATUR SIPIL NEGARA DINAS PUPRPKPP PROV. RIAU

EVA MARDIANA, - (2023) PENGARUH PENGETAHUAN, KESADARAN, TINGKAT PENDIDIKAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN MEMBAYAR ZAKAT PROFESI PADA APARATUR SIPIL NEGARA DINAS PUPRPKPP PROV. RIAU. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN TESIS KECUALI BAB IV.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK EVA MARDIANA, (2023) : PENGARUH PENGETAHUAN, KESADARAN, TINGKAT PENDIDIKAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN MEMBAYAR ZAKAT PROFESI PADA APARATUR SIPIL NEGARA DINAS PUPRPKPP PROV. RIAU Penelitian ini didasari atas dikeluarkannya Surat Edaran Gubernur Riau mengenai kewajiban menunaikan zakat profesi melalui pemotongan gaji dan tunjangan sebesar 2,5% bagi Aparatur Sipil Negara. Populasi penelitian ini dilaksanakan di Dinas PUPRPKPP Prov Riau dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan, Kesadaran, Tingkat Pendidikan dan Kepercayaan Terhadap Keputusan Membayar zakat profesi, dengan jumlah sampel sebanyak 96 orang Aparatur Sipil Negara. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan kuesioner google form. Jumlah variabel yang diteliti yaitu: Pengetahuan, Kesadaran, Tingkat Pendidikan dan Kepercayaan sebagai variabel independen dan Keputusan Membayar Zakat Profesi sebagai variabel dependen. Metode penarikan sampel yang digunakan adalah non probability sampling dengan teknik sampling purposive sampling Sedangkan dalam pengolahan data menggunakan bantuan program SPSS 21.0 Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel Independent pengetahuan, tingkat pendidikan dan kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap keputusan membayar zakat profesi. Sedangkan variabel Kesadaran berpengaruh tidak signifikan terhadap keputusan membayar zakat profesi. Faktor dominan yang mempengaruhi keputusan membayar zakat profesi adalah variabel Tingkat Pendidikan dengan (Standarized Coefficients) sebesar 0,692. Kata Kunci : Pengetahuan, Kesadaran, Tingkat Pendidikan, Kepercayaan dan Keputusan Membayar Zakat profesi

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Ekonomi Syariah
Depositing User: pps -
Date Deposited: 20 Jul 2023 02:51
Last Modified: 20 Jul 2023 02:51
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74243

Actions (login required)

View Item View Item