Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Analisis Perbandingan Kualitas Jaringan Internet 4G di Kampus UIN Suska Riau Menggunakan Metode Quality of Service

M. Fahrizal, - (2023) Analisis Perbandingan Kualitas Jaringan Internet 4G di Kampus UIN Suska Riau Menggunakan Metode Quality of Service. KLIK: Kajian Ilmiah Informatika dan Komputer, 3 (6). pp. 806-812. ISSN 2723-3898

[img]
Preview
Text
Repository-M.Fahrizal.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Dalam era digital yang semakin maju, kualitas jaringan internet menjadi faktor penting dalam kehidupan sehari-hari, terutama di lingkungan akademik seperti kampus. Kualitas jaringan internet 4G juga menjadi hal yang penting bagi mahasiswa dan staf dalam menjalankan kegiatan akademik, penelitian, dan komunikasi. Oleh karena itu, untuk melakukan pengukuran dan analisis terhadap jaringan internet guna memastikan bahwa jaringan yang digunakan tidak menghambat kegiatan yang memerlukan akses internet. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kualitas jaringan internet 4G yang disediakan oleh tiga provider utama, yaitu Smartfren, Telkomsel, dan XL Axiata, di kampus UIN Suska Riau. Metode yang digunakan adalah Quality of Service (QoS) dengan mengukur empat parameter utama, yaitu throughput, packet loss, delay, dan jitter. Penelitian ini bertujuan memberikan informasi komprehensif mengenai kualitas jaringan 4G yang ditawarkan oleh masing-masing provider di lingkungan kampus. Data pengukuran menunjukkan bahwa XL Axiata memiliki performa terbaik dalam parameter throughput, dengan kecepatan rata-rata mencapai 3843,8125 kbps dan mendapat kategori "Sangat Bagus". Telkomsel menunjukkan performa terbaik dalam parameter packet loss, dengan persentase kehilangan paket sebesar 0,09375% dan kategori "Sangat Bagus". Sementara itu, dalam parameter delay, Telkomsel mencatatkan waktu tunggu terendah sebesar 7,03675 ms dan kategori "Sangat Bagus". Untuk parameter jitter, XL Axiata menunjukkan performa terbaik dengan nilai 0,005436 ms dan kategori "Sangat Bagus". Berdasarkan standarisasi TIPHON, XL Axiata dinilai sebagai provider terbaik dengan skor rata-rata 4,00 dan kategori "Sangat Bagus".

Item Type: Article
Subjects: 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 21 Jul 2023 22:57
Last Modified: 21 Jul 2023 22:57
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/73958

Actions (login required)

View Item View Item