Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS FUNGSI KASN DALAM MEWUJUDKAN PENERAPAN SISTEM MERIT DALAM SELEKSI JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI PEMERINTAH DAERAH PROVINSI RIAU

Pelangi Staufana, Pelangi (2023) ANALISIS FUNGSI KASN DALAM MEWUJUDKAN PENERAPAN SISTEM MERIT DALAM SELEKSI JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI PEMERINTAH DAERAH PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (558kB)

Abstract

Keberhasilan negara dalam pembangunan sangat tergantung pada kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menjalankan birokrasi pemerintahan. Salah satu hal terpenting untuk terwujudnya ASN yang berkualitas adalah diawali dengan pola sistem rekrutmen. Salah satu kewenangan KASN dalam pengawasan AN adalah mengawasi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT). Hal ini bertujuan untuk menekan terjadinya konflik kepentingan dalam pengisian JPT. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana fungsi pengawasan KASN dalam mewujudkan penerapan sistem merit dalam seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama di pemerintah provinsi Riau. Dalam penelitian ini metode kualitatif dengan pendekatan yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif yang pengumpulan datanya melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem merit dalam seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama dipemerintah provinsi Riau sudah sesuai dengan aturan perundang-undangan yang telah berlaku di Indonesia. Dalam tahapan seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama, tahapan lowongan, tahapan administrasi, tahapan seleksi kompetensi, tahapan penelusuran rekam jejak, pengumuman hasil seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama dipemerintah provinsi riau sudah berjalan dengan optimal. Dapat di buktikan dengan adanya sistem informasi Jabatan Pimpinan Tinggi (SIJAPTI) KASN yang telah melakukan evaluasi dalam kebijakan seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama untuk menjamin perwujudan sistem merit serta pengawasan terhadap kode etik dan kode perilaku ASN.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Sistem merit, KASN, JPTP, kualitatif
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 17 Jul 2023 03:12
Last Modified: 17 Jul 2023 03:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/73304

Actions (login required)

View Item View Item