ALVINA, - (2023) PERAN UNIT PELAKSANA TEKNIS PERLINDUNGAN PEREMPUAN DAN ANAK (UPT-PPA) DALAM MENANGANI KORBAN TINDAK KEKERASAN PADA PEREMPUAN DAN ANAK DIKOTA PEKANBARU (Studi kasus: Kekerasan Pada Perempuan dan Anak di Kecamatan Marpoyan Damai). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (4MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (529kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Peran unit pelaksana teknis perlindungan perempuan dan anak dalam menangani korban tindak kekerasan pada perempuan dan anak dikota pekanbaru. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini ialah penelitian kualitatif yang mana studi kasus dilakukan di kota Pekanbaru. Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak yang disingkat UPT-PPA adalah unsur pelaksana teknis yang melaksanakan kegiatan teknis operasional pemberdayaan perempuan dan anak. Tekni k pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini memakai jenis deskriptif analisa yang merupakan pemaparan serta menjelaskan secara rinci bagaimana Peran unit pelaksana teknis perlindungan perempuan dan anak dalam menangani korban tindak kekerasan pada perempuan dan anak dikota pekanbaru. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Peran unit pelaksana teknis perlindungan perempuan dan anak dalam menangani korban tindak kekerasan pada perempuan dan anak dikota pekanbaru belum sepenuhnya terlaksana dengan baik. Hal ini di buktikan dengan adanya beberapa indikator yang pelaksanaannya belum baik. Sedangkan untuk kendala dalam pelaksanaan menangani kasus kekerasan pada perempuan dan anak dikota pekanbaru ialah sulitnya penjangkauan korban, kurangnya pengetahuan serta kesadaran masyarakat. Untuk dapat menangani kendala tersebut dibutuhkan untuk lebih memberikan kemudahan dalam menjangkau korban, meningkatkan sosialisasi dalam rangka menyebarluaskan pengetahuan dan kesadaran bagi orang tua serta seluruh masyarakat untuk lebih menjaga dan melindungi perempuan dan anak dari tindak kekerasan. Kata Kunci : UPT-PPA, menangani, kekerasan pada perempuan dan anak
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara |
Depositing User: | fekon - |
Date Deposited: | 14 Jul 2023 07:47 |
Last Modified: | 14 Jul 2023 07:47 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/73254 |
Actions (login required)
View Item |