Andi Surlin (2014) PERJANJIAN PINJAM PAKAI PERALATAN TELEVISI BERLANGGANAN ANTARA KONSUMEN DENGAN PT. TELEKOMUNUKASI INDONESIA. TBK (TELKOMVISION) DI KEC. BENGKALIS. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Sarif Kasim Riau.
|
Text
FM.pdf Download (91kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (51kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (15kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (43kB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (56kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (7kB) | Preview |
|
|
Text
EM.pdf Download (6kB) | Preview |
Abstract
Perjanjian pinjam pakai peralatan televisi secara berlangganan dimaksud dalam penelitian ini ialah yang diselenggarakan oleh PT. Telekomunikasi Indonesia .Tbk (Telkomvision). Peralatan yang dipinjam pakaikan adalah alat untuk menerima siaran televisi, dengan alat tersebut siaran-siaran dari stasiun televisi tertentu dapat diterima melalui televisi konsumen. Peralatan yang dipinjam pakaikan dalam perjanjian tersebut pada hakekatnya gratis, tetapi pelanggan (konsumen) diwajibkan membayar iuran bulanan untuk menikmati siaran-siaran televisi yang ditayangkan melalui peralatan yang dipinjam pakaikan tersebut. Permasalahan penelitian antara lain; (1) Bagaimana pelaksanaan perjanjian pinjam pakai peralatan televisi berlangganan antara Konsumen dengan PT. Telekomunikasi Indonesia. Tbk (Telkomvision) di Kec. Bengkalis ? (2) Bagaimana penyelesaian sengketa antara konsumen dan PT. Telekomunikasi Indonesia. Tbk (Telkomvision) dalam perjanjian pinjam pakai peralatan televisi berlangganan Telkomvision ? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjawab permasalahan-permasalahan di atas. Penelitian ini menggunggunakan metode observasional dengan cara survey. Sifat penelitian tergolong ke dalam penelitian deskriptif. Lokasi penelitian adalah di Kec. Bengkalis, yaitu di kantor PT. Tlekomunikasi Indonesia .Tbk cabang Kec. Bengkalis. Populasi penelitian terdiri dari manajemen Telkomvision dan Pelanggan Telkomvision di Kec. Bengkalis. Jumlah populasi sebanyak 104 orang, sedangkan jumlah sampel sekaligus yang ditetapkan dengan metode purposive sampling adalah 25 orang. Data dihimpun dari data primer, sekunder, dan tersier melalui teknik observasi , wawancara, dan angket. Studi pustaka yang telah dikumpulkan selanjutnya diklasifikasikan dan diolah serta diambil kesimpulan dengan metode induktif dengan cara membandingkan antara realisasi dengan teori-teori yang terdapat pada berbagai literature literatur terkait. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa perjanjian pinjam pakai peraltan televisi antara pelanggan dengan PT. Telekomunikasi Indonesia .Tbk (Telkomvision) pada umumnya telah merujuk pada ketentuan-ketentuan yang diatur dalam KUHPerdata, seperti Pasal-Pasal 1313, 1338, 1365, 1548, dan 1740, baik tentang ketentuan perjanjian pinjam pakai maupun ketentuan sewa. Dalam penyelesaian wanprestasi , pada dasarnya diselesaikan dengan cara musyawarah, jika musyawarah buntu, maka ketentuan sanksi/hukuman dilaksanakan sesuai isi perjanjian. Jika hal ini tidak membawa hasil, maka dapat dilanjutkan di pengadilan dan meminta Hakim membuat putusan yang seadil-adilnya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 14 Sep 2016 07:50 |
Last Modified: | 14 Sep 2016 07:50 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7302 |
Actions (login required)
View Item |