Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH NILAI SUKUK, RATING SUKUK, UMUR SUKUK DAN RISIKO SUKUK TERHADAP YIELD SUKUK KORPORASI PADA TAHUN 2021

KHAIRATUL MAY PUTRI, - (2023) PENGARUH NILAI SUKUK, RATING SUKUK, UMUR SUKUK DAN RISIKO SUKUK TERHADAP YIELD SUKUK KORPORASI PADA TAHUN 2021. Skripsi thesis, Univesitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH NILAI SUKUK, RATING SUKUK, UMUR SUKUK DAN RISIKO SUKUK TERHADAP YIELD SUKUK KORPORASI PADA TAHUN 2021 Oleh KHAIRATUL MAY PUTRI NIM. 11970124965 Yield Sukuk merupakan ukuran pengembalian yang akan diterima investor sukuk pada saat jatuh tempo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh nilai sukuk, rating sukuk, umur sukuk, dan risiko sukuk terhadap yield sukuk korporasi pada tahun 2021. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah selama satu tahun. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Data Sekunder. Penarikan sampel dalam penelitian menggunakan purposive sampling. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan regresi data cross section dengan bantuan spss 26. Sukuk korporasi yang diteliti dalam penelitian ini yaitu sukuk mudharabah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Berdasarkan hasil penelitian uji parsial. Variabel Rating Sukuk dan Umur Sukuk berpengaruh signifikan terhadap Yield Sukuk Korporasi pada Tahun 2021. Sedangkan Nilai Sukuk dan Risiko Sukuk tidak berpengaruh signifikan terhadap Yield Sukuk Korporasi pada Tahun 2021. Koefisien Determinasi pada penelitian ini sebesar 0,828 artinya Variabel Independen dalam penelitian ini memiliki pengaruh yang kuat sebesar 82,8% terhadap yield sukuk korporasi. Sedangkan sisanya 17,2% dijelaskan oleh variabel lain diluar model. Kata Kunci : Nilai Sukuk, Rating Sukuk, Umur Sukuk, Risiko Sukuk, Yield Sukuk

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 11 Jul 2023 01:50
Last Modified: 11 Jul 2023 01:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/72677

Actions (login required)

View Item View Item