ZUPI, - (2023) STUDI KOMPARATIF METODE MENGHAFAL AL-QUR’AN DI PONDOK PESANTREN AMANAH TARBIYAH ISLAMIYAH DAN PONDOK PESANTREN MADRASATUL QUR’AN DI KABUPATEN SIAK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
bab iv.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (725kB) |
||
|
Text
tanpa bab iv.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Membaca dan menghafal al-Qur’an merupakan bentuk kecintaan umat muslim terhadap al-Qur’an, selain itu juga untuk menjaga keaslian al-Qur’an. Dalam menghafalkan al-Qur'an dibutuhkan metode yang efektif. Realitasnya, ada metode yang efektif bagi seseorang, ada juga yang tidak efektif bagi yang lain. Terdapat beberapa pilihan metode dalam menghafal al-Qur’an. Dari latar belakang tersebut penulis tertarik meneliti tentang pelaksanaan dan metode yang digunakan dalam menghafal al-Qur’an di Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah dan Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an, pondok pesantren yang memiliki santri penghafal alQur’an dengan jumlah yang cukup signifikan. Penelitian field research ini merupakan penelitian kualitatif komparatif. Analisis penelitian ini berupa studi komparatif (perbandingan), yaitu membandingkan antara metode menghafal alQur’an di Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah dan Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an. Melalui analisis komparatif tersebut diketahui bahwa ada persamaan dan perbedaan. Diantara persamaannya kedua pondok pesantren ini tidak memaksakan satu metode kepada santrinya, para santri diberi kebebasan untuk memilih metode menghafal al-Qur’an. Kedua pondok pesantren ini menggunakan metode yang sama seperti metode Wahdah, metode Muraja’ah (mengulang hafalan), metode Tasmi’. Adapun perbedaannya, terletak pada pelaksanaan ujian tahfidz. Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah ujian tahfiz setiap 6 bulan sekali, sedangkan Pondok Pesantren Madrasatul Qur'an setiap santri selesai menghafal satu juz. Selain itu, pada metode ujian. Di Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah menggunakan metode Tasmi’ dan MHQ, sedangkan di Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an menggunakan metode Tasmi’ saja. Dalam metode menghafal al-Qur’an, Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah menggunakan metode Talaqqi, sedangkan di Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an menggunakan metode Binnazar. Kata Kunci: Studi Komparatif, Metode Menghafal Al-Qur’an, Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah, Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir |
Depositing User: | fushu - |
Date Deposited: | 11 Jul 2023 01:20 |
Last Modified: | 11 Jul 2023 01:20 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/72652 |
Actions (login required)
View Item |