Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERDA NOMOR 9 TAHUN 2016 TENTANG PENERTIBAN HEWAN TERNAK OLEH KEPALA DESA DI DESA KUNTU DARUSSALAM KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR MENURUT PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH

Pepriyadi, Pepriyadi (2023) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERDA NOMOR 9 TAHUN 2016 TENTANG PENERTIBAN HEWAN TERNAK OLEH KEPALA DESA DI DESA KUNTU DARUSSALAM KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR MENURUT PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (709kB)

Abstract

Penelitian ini berangkat dari latar belakang, terdapatnya pelaksanaan penertiban hewan ternak yang kurang efektif, karena masih terdapat hewan ternak milik warga yang berkeliaran di perkarangan rumah warga, di jalan-jalan, dan tempat umum lainnya. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana efektivitas pelaksanaan yang di lakukan oleh Pemerintah Desa terhadap penertiban hewan ternak berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2016 di Desa Kuntu Darussalam, apa hambatan Pemerintah Desa dalam pelaksanakan Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2016 tentang Penertiban Hewan Ternak, dan tinjauan Fiqih Siyasah. Jenis penelitian ini adalah penelitan lapangan, populasi dari penelitian ini ada 8 orang. Dengan sampel adalah seluruh jumlah populasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi, wawancara dan dokumentasi. Dan Teknik analisis data deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian yang dilakukan, Efektivitas Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 9 tahun 2016 tentang Penertiban Hewan Ternak di Desa Kuntu Darussalam belum efektif dalam pelaksanaan ini yang dilakukan oleh pemerintah Desa, karena masih banyak hewan ternak warga yang masih berkeliaran. Hal ini di sebabkan oleh pemerintah desa kurang tegas dalam pelaksanaan peraturan tentang penertiban hewan ternak tersebut, kurangnya kesadaran masyarakat tentang peraturan penertiban hewan ternak ini, kurangnya lahan tempat untuk menertibkan hewan ternak milik warga, dan juga susahnya mencari makanan untuk hewan ternak tersebut. Dan yang terakhir yang menjadi pengahambat pelaksanaan peratura ini adalah karena kebiasaan warga sudah dari dulu melepaskan hewan ternaknya. Di tinjau dari Fiqih Siyasah bahwa pelaksanaan yang dilakukan pemerintah desa belum efektif, jika di lihat dalam islam bawah penertiban adalah kesejahteraan bagi semua manusia sehingga kesejahteraan manusia dapat bermuara pada kemaslahatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Pelaksanaan, penertiban, Hewan Ternak, Pemerintah Desa, Fiqih Siyasah
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 23 Jun 2023 08:00
Last Modified: 23 Jun 2023 08:00
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/72019

Actions (login required)

View Item View Item