Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Penggunaan Media Audiovisual Untuk Menanggulangi Perilaku Bullying Siswa Di Smp Negeri 23 Pekanbaru

SINDI AYUDIA PAMA, - and Fitra Herlinda, - (2020) Penggunaan Media Audiovisual Untuk Menanggulangi Perilaku Bullying Siswa Di Smp Negeri 23 Pekanbaru. Jurnal Adminitrasi Pendidikan dan Konseling Pendidikan, 1 (2). pp. 84-89. ISSN 2775-8060

[img]
Preview
Text
9246-33108-1-PB (1).pdf

Download (174kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pre-eksperimen the one group pre test dan post test design. Tujuan penelitian ini adalah untuk menanggulangi perilaku bullying siswa di SMP Negeri 23 Pekanbaru dengan menggunakan media audiovisual. Siswa yang diteliti adalah siswa dalam tahun pelajaran 2018/2019 dengan populasi sebanyak 360 orang siswa. Jumlah subjek penelitian sebanyak 40 orang siswa yang merupakan penelitian sampel dengan mengambil sebagian dari populasi sebagai subjek penelitian. Instrumen yang digunakan adalah skala likert. Uji validitas menggunakan SPSS For Windows Release 21.00. Analisis data dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan uji paired sample t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penanggulangan perilaku bullying siswa sebelum diberikan layanan informasi menggunakan media audiovisual berada di kategori sedang dengan rata-rata 72.37 dan setelah diberikan layanan mengalami peningkatan menjadi kategori tinggi dengan rata-rata 81.17, maka dapat dikatakan adanya perbedaan pre test dan post test. Artinya penelitian dengan menggunakan media audiovisual dalam layanan informasi dapat dikatakan berhasil dengan baik dan sangat efektif untuk menanggulangi perilaku bullying siswa.

Item Type: Article
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
Depositing User: Ari Eka Wahyudi
Date Deposited: 22 Jun 2023 04:29
Last Modified: 22 Jun 2023 04:29
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71989

Actions (login required)

View Item View Item