HIKMATUL MARDIAH, - (2023) THE EFFECT OF USING DUOLINGO APPLICATION AS MOBILE ASSISTED LANGUAGE LEARNING (MALL) ON STUDENTS’ VOCABULARY MASTERY AT SMK PEMBANGUNAN BAGAN BATU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (762kB) |
||
|
Text
SKRIPSI HIKMATUL MARDIAH.pdf Download (12MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Hikmatul Mardiah (2023): Pengaruh Penggunaan aplikasi Duolingo sebagai Mobile Assisted Language Learning (MALL) pada penguasaan kosa kata siswa di SMK Pembangunan Bagan Batu Kosakata merupakan komponen bahasa yang paling penting karena mempengaruhi empat keterampilan berbahasa yaitu, berbicara, menulis, membaca, dan mendengarkan. Tanpa kosakata yang baik akan sulit bagi siswa untuk mempelajari dan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggrisnya. Namun, belajar dan menguasai kosakata bukanlah hal yang mudah. Siswa-siswa sering kali terkendala dalam mengingat kata-kata, bingung dengan makna kata, dan susah dalam pelafalan kata. Untuk mengatasi hal ini, guru perlu memilih metode yang tepat dalam meningkatkanpenguasaan kosakata siswa. Hal ini juga didukung di era baru ini, dimana kemajuan teknologi mobile berkembang pesat. Penggunaan teknologi mobile dapat meningkatkan kosakata siswa dan siswa diberikan beberapa keuntungan teknologi seperti fleksibelitas, ukuran yang kecil, hemat biaya dan keramahan pengguna. Salah satu perangkat lunak atau situs terkenal yang termasuk sebagai teknologi mobile dalam pembelajaran bahasa yang menggunakan game untuk belajar bahasa asing adalah aplikasi Duolingo. Dengan paltform pembelajaran berbasis game, Duolingo dapat membantu siswa untuk meningkatkan kosakata mereka. Berdasarkan latar belakang tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh data empiris dan menganalisis pengaruh Aplikasi Duolingo sebagai Mobile Assisted Language Learning pada penguasaan kosa kata siswa. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas tiga di SMK Pembangunan Bagan Batu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi eksperimen design yang memiliki 2 kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Jumlah populasi sebanyak 204 siswa dan dipilih dengan menggunakan teknik convenience sampling. Sampel penelitian terdiri dari 59 siswa. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan soal pilihan ganda yang diberikan dua kali yaitu pre-test dan post-test. Hasil pengujian diolah secara statistik dengan menggunakan program SPSS versi 25. Hasil analisis data menunjukkan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,016. Dapat dinyatakan bahwa 0,016 < 0,05. Artinya hipotesis nol (Ho) ditolak, sedangkan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Kesimpulannya, ada perbedaan yang signifikan penguasaan kosa kata siswa yang diajarkan dan tanpa menggunakan Aplikasi Duolingo sebagai Mobile Assisted Language Learning di SMK Pembangunan Bagan Batu.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 21 Jun 2023 08:17 |
Last Modified: | 21 Jun 2023 08:17 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71889 |
Actions (login required)
View Item |