Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN PERILAKU MAKAN ORANG TUA TERHADAP KEJADIAN PICKY EATER PADA ANAK PRASEKOLAH TK KARTIKA 1-50 PEKANBARU

ELVY RAMADANI, - (2023) HUBUNGAN PERILAKU MAKAN ORANG TUA TERHADAP KEJADIAN PICKY EATER PADA ANAK PRASEKOLAH TK KARTIKA 1-50 PEKANBARU. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMABAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (588kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

HUBUNGAN PERILAKU MAKAN ORANG TUA TERHADAP KEJADIAN PICKY EATER PADA ANAK PRASEKOLAH TK KARTIKA 1-50 PEKANBARU Elvy Ramadani (11980324445) Di bawah bimbingan Nur Pelita Sembiring dan Yanti Ernalia INTI SARI Picky Eater merupakan gangguan makan pada anak prasekolah ditandai dengan penolakan terhadap makanan baru, sehingga tidak mendapatkan menu makanan yang beragam. Perilaku makan orang tua tentu sangat berpengaruh terhadap kejadian picky eater. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan perilaku makan orang tua terhadap kejadian picky eater pada anak prasekolah TK Kartika 1-50 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah total sampling sehingga total sampel berjumlah 45 anak prasekolah. Perilaku makan orang tua diukur dengan kuesioner Adult Eating Behavior Questionnaire (AEBQ) dan perilaku picky eater diukur dengan Chid Eating Behavior Questionnaire (CEBQ). Hasil penelitian didapatkan ibu yang memiliki perilaku makan kurang baik sebesar 53,3% dan anak yang mengalami picky eater sebesar 77,8%. Hasil uji satatistic Chi Square menunjukkan adanya hubungan antara perilaku makan orang tua terhadap kejadian picky eater pada anak prasekolah TK Kartika 1-50 Pekanbaru dengan (p<0,05). Ibu yang memiliki perilaku makan kurang baik akan beresiko memiliki anak picky eater 6,7 kali dibandingkan yang berperilaku makan baik. Kesimpulan pada penelitian ini adalah terdapat hubungan antara perilaku makan orang tua terhadap kejadian picky eater pada anak prasekolah. Kata kunci : anak prasekolah, perilaku makan, picky eater

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Gizi
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 17 May 2023 04:08
Last Modified: 17 May 2023 04:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/70949

Actions (login required)

View Item View Item