Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Analisis Jarak Penempatan Arrester Sebagai Pengaman Transformator Daya Dari Gangguan Surja Petir

ARYATUL MAHMUDAH, - (2023) Analisis Jarak Penempatan Arrester Sebagai Pengaman Transformator Daya Dari Gangguan Surja Petir. Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual, 8 (4). ISSN E-ISSN: 2541-4224, P-ISSN: 2541-4216

[img]
Preview
Text
JURNAL ARYATUL MAHMUDAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sambaran petir pada saluran transmisi 150 kV dapat menimbulkan tegangan lebih yang dapat menyebabkan kerusakan pada peralatan jika tegangan melebihi tingkat isolasi dasar peralatan (TID). Penelitian ini bertujuan untuk menghitung tinggi parameter tower transmisi, menghitung karaktersitik lightning arrester, dan penentuan jarak optimal penempatan arrester dengan transformator daya dengan menggunakan metode Pantulan Berulang. Metode ini digunakan untuk menghitung jarak arrester dengan cara menghitung karakteristik arrester hingga sampai pada akhirnya mendapatkan hasil jarak optimal arrester. Hasil perhitungan parameter tinggi tower transmisi didapatkan hasil sebesar 41,9 meter. Hasil perhitungan karaktersitik arrester didapatkan nilai tegangan maksimum (Vm) sebesar 165kV, tegangan pengenal (Ea) sebesar 500kV, faktor perlindungan (Vp) sebesar 160kV, margin (M) sebesar 490kV, faktor perlindungan dari TID peralatan (Fp) sebesar 73,3%, faktor perlindungan dari tingkat perlindungan arrester (Fp) sebesar 306,2%, arus pelepasan (Ia) sebesar 16,5kA dan jarak optimal penempatan arrester (S) sebesar 22,5 meter

Item Type: Article
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 02 May 2023 00:44
Last Modified: 02 May 2023 00:44
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/70340

Actions (login required)

View Item View Item