Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Dampak Pembelajaran Daring Terhadap Akhlak Siswa dan Upaya Pembinaannya di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru.

Marzuki,, - (2023) Dampak Pembelajaran Daring Terhadap Akhlak Siswa dan Upaya Pembinaannya di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru. Disertasi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN).

[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
TANPA BAB IV.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Marzuki, 2023 : Dampak Pembelajaran Daring Terhadap Akhlak Siswa dan Upaya Pembinaannya di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru. Dieradigital ini madrasah sangat mempunyai peran penting dalam pembentukan serta pembinaan akhlak siswa karena dimasa-masa pandemi ini madrasah dapat memberikan pembinaan-pembinaan akhlak siswa apalagi proses pembelajaran sebagaimana yang disampaikan oleh Mentri Pendidikan dan Kebudayaan proses pembelajaran dimasa pandemi ini agar menggunakan pembelajaran daring. Melihat dari wawancara dan observasi penulis di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru dalam pelaksanaan pembelajaran daring ( dalam jaringan) yang diterapkan sangat berdampak terhadap akhlak siswa dan pembinaan yang diterapkan oleh Madrasah Tsanawiyah Negeri banyak kelemahan-kelemahan pada akhlak siswa sehingga siswa tidak mendapatkan secara maksimal proses pembinaan khususnya akhlak. Adapun rumusan masalah ini tentang dampak pembelajaran daring terhadap akhlak dan upaya pembinaannya di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru yaitu : 1) Bagaimana pembelajaran daring di Madrasah Tsanawiyah Negri se Kota Pekanbaru, 2) Apa dampak pembelajaran terhadap akhlak Siswa di Madrasah Tsanawiyah Negri Se Kota Pekanbaru, 3) Bagaimana upaya pembinaan akhlak siswa di Madrasah Tsanawiyah Negri se Kota Pekanbaru, 4) Apa faktor pendukung dan penghambat dalam pembinaan akhlak siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri se-Kota Pekanbaru. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian kualitatif dilakukan dalam situasi yang wajar dan data yang dikumpulkan umumnya bersifat kualitatif. Penelitian kualitatif mengkaji perspekif partisipan dengan multi strategi, strategi-strategi yang bersifat interaktif, seperti observasi langsung, observasi partisipatif, wawancara mendalam, dokumen-dokumen, teknik-teknik pelengkap seperti foto, rekaman, dan lain-lain. Hasil penelitiannya diantaranya: 1) pelaksanaan pembelajaran jarak jauh / daring yaitu dalam melaksanakan pembelajaran daring, guru perlu persiapan untuk melaksanakan pembelajaran daring. Persiapan yang dilakukan oleh guru Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru untuk menghadapi pembelajaran daring adalah kuota internet, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mengkomunikasikan kepada orang tua bahwa pembelajaran dilaksanakan secara daring, alat tulis yang disiapkan di rumah, handphone android, lembar kerja anak, materi yang akan dibagikan kepada orang tua. 2) dampak pembelajaran daring terhadap akhlak yaitu dampak pembalajaran daring di masa pandemi Covid-19 terhadap akhlak siswa sangat cenderung menurun, 3) Penanaman nilai- nilai agama Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru yaitu penanaman nilai keimanan, nilai ibadah, nilai akhlak, 4) pembinaan akhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri se Kota Pekanbaru yaitu bahwa Pembinaan akhlak merupakan suatu hal yang sangat penting dalam usaha mewujudkan siswa yang unggul. Membina akhlak berarti usaha seseorang individu atau lembaga berusaha untuk mengarahkan, mengendalikan mengembangkan sifat-sifat yang dimiliki manusia sejak lahir dalam jiwanya dan bersifat konstan untuk menuju arah yang lebih baik. Kata Kunci : Pembelajaran daring, Akhlak, Pembinaan

Item Type: Thesis (Disertasi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S3 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 28 Mar 2023 05:12
Last Modified: 28 Mar 2023 05:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/69411

Actions (login required)

View Item View Item