LUFITA ICCA ASSYARIEF, - (2023) UJI BEBERAPA KONSENTRASI EKSTRAK DAUN KIPAIT (Tithonia diversifolia (Hemsley) A. Gray) UNTUK MENGENDALIKAN LARVA KUMBANGBADAK (Oryctes rhinoceros L.). Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (620kB) |
||
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (8MB) | Preview |
Abstract
UJI BEBERAPA KONSENTRASI EKSTRAK DAUN KIPAIT (Tithonia diversifolia (Hemsley) A. Gray) UNTUK MENGENDALIKAN LARVA KUMBANGBADAK (Oryctes rhinoceros L.) Lufita Icca Assyarief (11980224298) Di bawah bimbingan Ahmad Taufiq Arminudin dan Rosmaina INTISARI Oryctes rhinoceros merupakan salah satu hama utama tanaman kelapa sawit. Penggunaan insektisida nabati seperti ekstrak daun Tithonia diversifolia memiliki kandungan metabolit sekunder seperti alkaloid, flavonoid dan saponin mampu mengendalikan larva Oryctes rhinoceros, sehingga dapat digunakan sebagai alternatif dalam pengendalian yang lebih ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi daun Tithonia diversifolia yang paling efektif dalam mengendalikan larva Oryctes rhinoceros secara in vitro. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Oktober sampai bulan November 2022 di Laboratorium Patologi, Entomologi, Mikrobiologi dan Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan konsentrasi, yaitu 0%, 1,5%, 3,0%, 4,5%, dan 6,0%, masing-masing diulang empat kali dan setiap ulangan menggunakan 10 ekor larva Oryctes rhinoceros instar II. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian konsentrasi ekstrak daun Tithonia diversifolia 6,0% memberikan kematian lebih cepat dalam mengendalikan hama larva Oryctes rhinoceros yaitu dengan waktu awal kematian 52,56 jam, puncak mortalitas harian 35%, mortalitas total sebesar 100% dan LT sebesar 55,73. Untuk nilai LC 50 dan LC sebesar 4,0% dan 5,7%. 95 Kata kunci: Tithonia diversifolia, Oryctes rhinoceros, insektisida nabati
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 30 Jan 2023 04:11 |
Last Modified: | 30 Jan 2023 04:11 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/66267 |
Actions (login required)
View Item |