Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

SISTEM PENGUPAHAN KARYAWAN PT RADIO BBC FM BAGAN BATU DITINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

Rizka Leony Murti, - (2022) SISTEM PENGUPAHAN KARYAWAN PT RADIO BBC FM BAGAN BATU DITINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB IV)
SKRIPSI BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (475kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI RIZKA LEONY MURTI FULL.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pokok masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana sistem pengupahan karyawan yang diterapkan pada PT Radio BBC FM di Jl. Jend. Sudirman No. 41 Km. 1 Bagan Batu dan bagaimana analisisnya menurut perspektif Ekonomi Islam. Kemudian penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seperti apa sistem pengupahan pada PT Radio BBC FM serta untuk menganalisis Perspektif Islam terhadap sistem pengupahan yang diterapkan pada PT Radio BBC FM Jl. Jend. Sudirman No. 41 Km. 1 Bagan Batu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan Pendekatan Deskriptif Kualitatif. Informan diperoleh melalui Teknik Purposive Sample dengan hasil pemilihan sebanyak 5 orang informan. Sumber data penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data diperoleh melalui hasil Observasi, wawancara, catatan lapangan, kepustakaan dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan metode deskriptif kualitatif yaitu mengorganisasikan data, menjabarkan, menyusun kedalam pola dan membuat kesimpulan agar dapat dipahami dan temuannya dapat diinformasikan kepada orang lain. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, praktek sistem pengupahan karyawan yang dijalankan PT Radio BBC FM menggunakan sistem Upah Bulanan dengan penyerahan setiap awal bulannya. Karyawan Produksi yang meski terkadang dihadapkan dengan jam lembur, mereka hanya mendapatkan gaji pokok saja perbulan tanpa tambahan upah lembur dan sejenisnya. Melalui analisa SWOT sistem pengupahan Radio BBC FM berada pada posisi kuadran dua, yang menandakan perusahaan berada di kondisi baik namun menghadapi sejumlah tantangan berat. Menurut Perspektif Ekonomi Syariah, Sistem pengupahan karyawan yang dijalankan PT Radio BBC FM menunjukan adanya kesepakatan mengenai jumlah upah dan waktu penyerahannya, sehingga semua karyawan mengetahui berapa upah perbulan yang akan diterima berikut juga dengan waktu penyerahannya. Kemudian PT Radio BBC FM sudah menetapkan upah yang layak untuk para karyawanya, karena upah yang diterima karyawan sudah di atas rata-rata standar UMK Kabupaten Rokan Hilir. Namun, PT Radio BBC FM masih belum mengikuti konsep adil, karena terkhususnya Karyawan Produksi tidak ada perbedaan porsi upah antara karyawan yang besar porsi kerjanya, dengan karyawan yang porsi kerja lebih kecil. Upah yang diterima para karyawan jumlahnya sama tanpa adanya tambahan upah lembur dan sebagainya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 25 Jan 2023 07:38
Last Modified: 25 Jan 2023 07:38
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65587

Actions (login required)

View Item View Item