IRNA YUNITA, - (2022) KONSEP FITRAH MANUSIA MENURUT FAHRUDDIN FAIZ DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PENGEMBANGAN MATERI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (5MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK Irna Yunita, (2022): Konsep Fitrah Manusia menurut Fahruddin Faiz dan Implikasinya terhadap Pengembangan Materi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Penelitian ini membahas tentang konsep fitrah manusia menurut Fahruddin Faiz dan implikasinya terhadap pengembangan materi pembelajaran pendidikan agama Islam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konsep fitrah manusia menurut Fahruddin Faiz dan implikasinya terhadap pengembangan materi pembelajaran pendidikan agama Islam. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi (content analysis) yang berhubungan dengan isi yang terkandung dalam buku karya Fahruddin Faiz. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat pengertian fitrah manusia yakni agama (jalan) yang diberikan Allah kepada jasad yang beradab dan bertaklif (manusia) agar senantiasa kembali ke jalan yang benar. Selanjutnya dalam buku Menghilang, Menemukan Diri Sejati Faiz mengatakan bahwa fitrah manusia ialah sifat bawaaan yang melekat pada diri seseorang yang memiliki pikiran yang dapat dikembangkan agar senantiasa bertakwa kepada Allah Swt. Dalam buku Filosof Juga Manusia fitrah manusia menurut Faiz ialah manusia sejak awal telah memiliki agama. Manusia diberi potensi memilih untuk beriman atau beragama. Manusia yang beragama dengan benar akan mendapatkan kebahagiaan diakhirat. Sebaliknya jika manusia tidak beragama ataupun bragama salah akan mendapatkan siksaan diakhirat. Fungsi fitrah manusia yakni agar karakter yang baik dapat terbentuk, hendaknya manusia mendengarkan, membaca, melihat, dan merasakan yang baik pula, karena kualitas hidup ditentukan oleh hal-hal tersebut. Oleh karena itu, berusahalah agar mendekatkan diri kepada hal-hal yang baik saja. Karakteristik fitrah manusia ada empat macam yaitu kemampuan menghayati diri, kemampuan bereksistensi, pemilik kata hati, dan kemampuan menghayati kebahagiaan. Terdapat dua belas macam-macam fitrah manusia yang terdapat dalam buku karya Fahruddin Faiz yaitu fitrah beragama, berakal budi, berakhlak, kebenaran, sosial, seksual, berdoa, waktu, keadilan, kebebasan, keindahan, dan keturunan. Fitrah manusia dalam pengembangan materi pembelajaran pendidikan agama islam berimplikasi pada konsep fitrah manusia menurut Fahruddin Faiz. Implikasi konsep fitrah manusia menurut Faiz dalam pengembangan materi pembelajaran pendidikan agama Islam terdapat dalam materi akidah akhlak dan fiqih. Kata Kunci: Konsep Fitrah Manusia, Implikasi Pengembangan Materi, Pendidikan Agama Islam ix
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 16 Jan 2023 07:56 |
Last Modified: | 16 Jan 2023 07:56 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65066 |
Actions (login required)
View Item |