Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS TEKNIK PERGERAKAN KAMERA DALAM VIDEO MUSIK BBIBBI IU

FITRI AYU LESTARI, - (2022) ANALISIS TEKNIK PERGERAKAN KAMERA DALAM VIDEO MUSIK BBIBBI IU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Fitri Ayu Lestari Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Analisis Teknik Pergerakan Kamera dalam Video Musik Bbibbi IU Youtube salah satu bentuk media baru yang menyajikan informasi dan hiburan dalam bentuk konten audio-visual. Konten audio-visual yang paling banyak dilihat di youtube adalah video musik. Video musik memiliki karakteristik penggunaan pergerakan kamera yang bebas untuk menghasilkan video yang menarik dan tidak monoton. Teknik pergerakan kamera merupakan salah satu unsur gambar yang digunakan dalam video musik Bbibbi milik penyanyi solo Korea Selatan IU yang di unggah di channel Youtube 1theK. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui teknik pergerakan kamera yang digunakan dalam video musik Bbibbi IU. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan definisi pergerakan kamera menurut Morissan dengan indikator pergerakan kamera, camera angle dan type shot. Jenis penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif dengan metode penelitian analisis isi. Hasil yang diperoleh dari penelitian video musik Bbibbi IU, Track menjadi teknik pengambilan gambar yang paling mendominasi dalam pergerakan kamera dengan persentase 59,80%, lalu eye level mendominasi dalam camera angle dengan persentase 57,14% dan terakhir long shot yang mendominasi dalam type shot dengan persentase 45,52%. Berdasarkan penelitian, dapat disimpulkan bahwa video musik Bbibbi IU menghasilkan gambar yang dramatis dan bervariasi, berpusat kepada penyanyi serta lokasi keberadaan penyanyi yang merupakan objek dalam video. Kata Kunci: Analisis Isi, Video Musik, Pergerakan Kamera, IU.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 12 Jan 2023 08:30
Last Modified: 12 Jan 2023 08:30
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64955

Actions (login required)

View Item View Item