Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS ISI PESAN MORAL PADA WEB SERIES LAYANGAN PUTUS

M. DIO RAMADHAN, - (2022) ANALISIS ISI PESAN MORAL PADA WEB SERIES LAYANGAN PUTUS. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : M. Dio Ramadhan Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Analisis Isi Pesan Moral pada Web Series Layangan Putus Web series atau juga sering dikenal sebagai web episode merupakan sebuah konsep acara berseri yang dirilis dalam platform internet. Cerita dalam web series juga dapat diambil dari kisah nyata kehidupan sehari-hari. Dalam penelitian ini mebahas suatu web series Indonesia yang di produksi MD Entertainment yang disutradarai oleh Benni Setiawan. Seri web ini diangkat dari sebuah kisah nyata yang kemudian viral dan berawal dari tulisan curhatan di sosial media yang dibuat menjadi sebuah novel berjudul Layangan Putus, ditulis oleh Mommy ASF. Web series Layangan Putus memiliki latar belakang tentang kehidupan di dalam rumah tangga, web series ini memiliki 10 episode. Web series ini menggambarkan bagaimana kehidupan rumah tangga yang awalnya berjalan lancar dan sepanjang berjalannya waktu datangnya masalah, dikarenakan sang istri mencurigai adanya orang ketiga di dalam rumah tangganya membuat istri menyelidiki apa yang terjadi. Layangan Putus telah mendapakatkan rekor yang fantastis. Tidak hanya berada posisi top trending selama beberapa minggu, platform WeTV mencatat Layangan Putus telah ditonton lebih dari 15 juta kali dalam satu hari penayangannya. Tujuan dalam penelitian ini adalah menganalisa isi pesan moral yang ada pada web series layangan putus. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan Teknik Analisa data yakni analisis kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melihat web series layangan putus dan mencatat scene yang terdapat pada episode 10 A dan episode 10 B. hasil penelitian menunjukkan, pesan moral yang terdapat dalam web series layangan putus mengenai hubungan manusia dengan manusia adalah pesan moral tanggung jawab, kesopanan, kasih sayang dan juga kejujuran. Kata kunci : Analisis Isi, Pesan Moral, dan Web Series Layangan Putus.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 30 Dec 2022 07:47
Last Modified: 30 Dec 2022 07:47
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64715

Actions (login required)

View Item View Item