Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Fenomena Phubbing Sebagai Hambatan Komunikasi Bagi Mahasiswa Generasi Z di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Reni Ayu Arisna, - (2022) Fenomena Phubbing Sebagai Hambatan Komunikasi Bagi Mahasiswa Generasi Z di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN)
BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB V.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Reni Ayu Arisna Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Fenomena Phubbing Sebagai Hambatan Komunikasi Bagi Mahasiswa Generasi Z di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Penggunaan smartphone yang berlebihan menyebabkan munculnya sebuah fenomena yang disebut dengan phubbing, yaitu sebuah istilah yang menggambarkan perilaku atau sikap tidak memperdulikan lawan bicara akibat fokus mengoperasikan smartphone. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa yang menyebabkan fenomena phubbing terjadi dan bagaimana hambatan komunikasi yang terjadi akibat fenomena phubbing di kalangan mahasiswa generasi Z di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini yaitu delapan mahasiswa yang memenuhi karakteristik yang dibutuhkan oleh peneliti. Validitas data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian ini faktor yang menyebabkan terjadinya phubbing di kalangan mahasiswa generasi Z Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau adalah karena sudah terbiasa menghabiskan banyak waktu untuk bermain smartphone, lebih tertarik dengan fitur yang ada di smartphone atau sangat terobsesi dengan smartphone misalnya hanya untuk sekedar membalas pesan atau mengecek sosial media, merasa bosan atau tidak tertarik dengan topik pembicaraan yang disampaikan oleh mitra komunikasinya bahkan aktivitas phubbing ini sering dilakukan secara sadar dengan tujuan untuk tidak terlibat komunikasi dengan lingkungan sosial sekitar dan adanya keharusan untuk berinteraksi dengan seseorang melalui smartphonenya. Adapun hambatan yang terjadi akan mengakibatkan perbedaan persepsi pada pesan yang disampaikan, pesan yang ingin disampaikan cenderung tidak tersalurkan dan mengakibatkan kesalahpahaman dalam memaknai pesan, komunikan yang tidak fokus pada topik pembicaraan akan sulit dalam memberikan umpan balik yang sesuai dengan keinginan komunikator. Kata Kunci : Phubbing, Hambatan Komunikasi, Mahasiswa Generasi Z

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 14 Dec 2022 03:33
Last Modified: 14 Dec 2022 03:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64505

Actions (login required)

View Item View Item