ALFIAN RAMADIANSYAH, - (2022) Upaya Kementerian Agama Kota Batam Dalam Memberikan Pelayanan Prima Terhadap Calon Jamaah Haji. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text
TANPA BAB V.pdf Download (944kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Nama : Alfian Ramadiansyah Jurusan : Manajemen Dakwah Judul : Upaya Kementerian Agama Kota Batam Dalam Memberikan Pelayanan Prima Terhadap Calon Jamaah Haji Penyelenggaraan ibadah haji menjadi tanggung jawab pemerintah di bawah koordinasi Menteri Agama. Teknis pelaksanaannya diselenggarakan oleh Kementerian Agama melalui seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah. Fungsi utama pemerintah adalah melayani masyarakat, maka dalam hal ini Kementerian Agama mesti berupaya dalam memberikan pelayanan yang prima. Banyaknya jumlah pendaftar haji setiap tahunnya tentu memerlukan pelayanan yang baik pula terhadap calon jamaah haji. Dikutip dari laman berita Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau, sepanjang tahun 2020, data pada Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu, Kementerian Agama Kota Batam tercatat memiliki pendaftar haji terbanyak dengan jumlah 1.327 jamaah. Dari banyaknya jumlah pendaftar tersebut tentu diperlukan upaya dalam memberikan pelayanan yang prima kepada calon jamaah haji. Hal ini diperlukan agar calon jamaah haji mendapatkan pelayanan yang prima sesuai dengan budaya Kerja Kementerian Agama. Upaya merupakan suatu langkah dasar yang dilakukan dalam sebuah proses mewujudkan suatu tujuan. Oleh karena itu penulis melakukan penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui apa upaya Kementerian Agama Kota Batam dalam memberikan pelayanan prima terhadap calon jamaah haji. Informan penelitian ini berjumlah enam orang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah dianalisis, ditemukan hasil penelitian ini bahwa Kementerian Agama Kota Batam telah melakukan upaya – upaya dalam memberikan pelayanan prima terhadap calon jamaah haji. Diantaranya ialah pemberian motivasi, pembimbingan, penjalinan hubungan, penyelenggaraan komunikasi dan pengembangan atau peningkatan pelaksana, sesuai dengan indikator yang digunakan dalam penelitian ini. Kata Kunci : Upaya, Pelayanan Prima, Calon Jamaah Haji
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.74 Dakwah Islam, Penyebaran Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 12 Dec 2022 02:04 |
Last Modified: | 12 Dec 2022 02:04 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64483 |
Actions (login required)
View Item |