Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN DINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN ATAS PERTAMBANGAN TIMAH DI DESA SUNGAI HARAPAN KABUPATEN LINGGA DITINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

WINDA LESTARI, - (2022) PERAN DINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN ATAS PERTAMBANGAN TIMAH DI DESA SUNGAI HARAPAN KABUPATEN LINGGA DITINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 32 TAHUN 2009 TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Winda Lestari, (2022) : Peran Dinas Lingkungan Hidup Atas Pertambangan Timah Di Desa Sungai Harapan Kabupaten Lingga Ditinjau Menurut Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.” Suatu permasalahan yang terjadi di dalam masyarakat, yakni limbah pertambangan timah di desa Sungai Harapan yang mencemari aliran sungai sehingga masyarakat sekitaran sungai tersebut tidak bisa memanfaatkan atau menggunakan air sungai untuk memenuhi kebutuhannya hidupnya sebagaimana biasanya. Tujuan dalam penelitian ini tentunya untuk mengetahui peran Dinas Lingkungan Hidup serta dampak berbagai damapak yang timbul dari pertambangan timah di desa Sungai Harpan. Penelitian ini berlokasi desa Sungai Harapan Kecamatan Singkep Barat Kabupaten Lingga. Di mana terdapat 2 (dua) unit pertambangan yang dikelola oleh pengusaha setempat. Penulis mengumpulkan data berdasarkan pengamatan (Observation), wawancara (Interview), dan studi dokumen. Sesuai dengan permasalahan yang ada, maka dapat diambil sebuah hasil bahwa Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga telah berupaya melakukan penindak lajutan terkait permasalahan pertambangan timah yang dilakukan oleh masyarakat. Berbagai upaya upaya telah dilakukan seperti teguran dan penyuluhan. Namun pihaknya tidak bisa memberikan tindakan sanksi administratif maupun pidana, dikarenakan pertambangan tersebut merupakan sumber mata pencaharian yang paling utama. Adapun dampak sosial yang dirasakan oleh masyarakat sehubungan dengan aktivitas penambangan timah yang dilakukan oleh masyarakat diantaranya: a) Dampak positif berupa: berbaur dengan masyarakat, menambah penghasilan masyarakat, dan menambah mata pencaharian bagi masyarakat. Kemudian dampak negatifnya yaitu: masyarakat kehilangan sumber air bersih dari sungai; serta masyarakat kehilangan fungsi sungai untuk MCK (Mandi, Cuci, dan Kakus).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 29 Jul 2022 04:36
Last Modified: 29 Jul 2022 04:36
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/62694

Actions (login required)

View Item View Item