Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONBILITY (CSR) PT. RIGUNAS AGRI UTAMA DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA SEMELINANG TEBING KECAMATAN PERANAP KABUPATEN INDRAGIRI HULU

Fonny Al-Vionita, - (2022) IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONBILITY (CSR) PT. RIGUNAS AGRI UTAMA DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA SEMELINANG TEBING KECAMATAN PERANAP KABUPATEN INDRAGIRI HULU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB V)
File Hasil Penelitian ( Bab V dan atau Bab VI).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (528kB)
[img]
Preview
Text
File lengkap sampai lampiran kecuali hasil penelitian ( Bab V dan atau Bab VI).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Fonny Al-vionita Jurusan : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Implementasi Corporate Social Responbility (CSR) PT. Rigunas Agri Utama Dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Di Desa Semelinang Tebing Kecamatan Peranap Kabupaten Indragiri Hulu Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih banyak program CSR yang kurang menyentuh akar permasalahan masyarakat untuk memperbaiki ekonomi dan kesejahteraan hidup masyarakat. PT. Rigunas Agri Utama mengimplementasikan CSR dalam bentuk pemberdayaan, untuk mencapai program CSR perusahaan membutuhkan masukan dari pemerintah dan masyarakat sehingga program tepat sasaran sesuai kebutuhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi CSR PT. Rigunas Agri Utama dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat di desa Semelinang Tebing Kecamatan Peranap kabupaten Indragiri Hulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriftif-kualitatif, dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang yang terdiri dari 2 orang informan kunci, 3 orang informan utama dan 5 orang informan pendukung. Hasil penelitian ini bahwa PT. Rigunas Agri Utama sudah mengimplementasikan CSR dalam pemberdayaan ekonomi kepada masyarakat desa Semelinang Tebing dilakukan dengan perencanaan berupa sosialisasi serta menyusun program CSR, selanjutnya melaksanakan program CSR dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat yaitu memberi bantuan modal usaha, membuat usaha ternak dan pembangunan prasarana, melakukan evaluasi untuk mengukur efektivitas penerapan program CSR serta membuat laporan setiap kegiatan CSR kepada manager untuk dijadikan pengembangan program selanjutnya. Kata kunci : Implementasi Corporate Social Responbility, Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 28 Jul 2022 09:09
Last Modified: 28 Jul 2022 09:09
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/62639

Actions (login required)

View Item View Item